Prosumut
Umum

Dua Motor “Laga Kambing” di Matahari Raya, Pengendara Tewas

PROSUMUT – Kecelakaan maut antara dua sepeda motor terjadi di Jalan Matahari Raya, Kelurahan Helvetia Tengah, Kecamatan Medan Helvetia, Senin tengah malam, 27 April 2020. Akibatnya, seorang pengendara motor meninggal dunia dalam perjalanan menuju rumah sakit.

Informasi diperoleh Selasa 28 April 2020, tabrakan yang terjadi antara pengendara motor Yamaha Jupiter BK 6626 CI (identitas belum diketahui) dengan Astrea Grand BK 6503 GI yang dikendarai oleh Urip Hayati dan berboncengan dengan Mawardini.

“Awalnya sepeda motor Yamaha Jupiter BK 6626 CI datang dari arah Jalan Matahari Raya menuju ke Simpang Zipur dengan kecepatan tinggi, sementara sepeda motor Honda Astrea Grand BK 6503 GI datang dari arah Jalan Matahari Raya menuju Jalan Asrama. Tepat di depan Sekolah Don Bosco, kedua sepeda motor tersebut tabrakan (laga kambing) saat kejadian cuaca sedang hujan,” ungkap Kanit Lantas Polsek Medan Helvetia Iptu N Manurung, Selasa 28 April 2020.

Setelah mendengar informasi dari masyarakat, sambung N Manurung, pihaknya langsung turun ke lokasi untuk mengamankan situasi membawa kedua pengendara beserta orang yang dibonceng ke Rumah Sakit Advent Medan untuk mendapat pertolongan medis. Namun naas, pengendara Jupiter yang belum diketahui identitasnya meninggal dunia.

“Kejadiannya tadi malam sekitar pukul 23.30 WIB. Saat ini kasusnya masih ditangani lebih lanjut dengan meminta keterangan para saksi saat kejadian. Untuk jasad korban sudah diantar ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan guna mengetahui penyebab meninggalnya,” tandas dia. (*)

 

Reporter : Rayyan Tarigan
Editor        : Iqbal Hrp
Foto            :

Konten Terkait

Bawa Juve ke Perempat Final, Ronaldo Balas Aksi Selebrasi Simeone

Editor prosumut.com

Mantan Pilar PSMS Resmi Latihan Bersama Persebaya

Val Vasco Venedict

Momen Lebaran, Eldin Ingatkan ‘Medan Rumah Kita’

Val Vasco Venedict

Yes! Tol Tebing-Parapat Sepanjang 143,25 Km Resmi Dikerjakan

valdesz

Rata-rata Terima Rp 500 Juta

Val Vasco Venedict

Tips Cara Cepat Turunkan Berat Badan dengan Sehat

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara