Prosumut
Rilis & Seremoni

Mendag: Jaga Koordinasi dengan Pemda untuk Perlancar Distribusi Minyak Goreng

PROSUMUT – Jelang Puasa Ramadhan dan Idul Fitri, Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi semakin intensif melakukan koordinasi  ke semua Pemerintah Daerah (Pemda) di Indonesia.  Selain melakukan Rapat Koordinasi Nasional di Surabaya,  Mendag Lutfi mengecek secara langsung distribusi minyak goreng dan barang kebutuhan pokok lainnya ke daerah-daerah.

Mendag Lutfi menegaskan koordinasi dengan pemerintah daerah sangat diperlukan untuk memastikan kelancaran pasokan kebutuhan barang pokok khususnya minyak goreng ke daerah-daerah. Mendag menekankan komunikasi intensif antara Kementerian Perdagangan dan pemerintah daerah harus terjalin dan terus terjaga. Terutama, untuk merespons cepat jika terjadi kendala distribusi minyak goreng.

BACA JUGA:  Sambut Perayaan Natal Oikumene 2024, Kecamatan Medan Tuntungan Berbagi Tali Asih

Penegasan ini disampaikan  Mendag Lutfi saat memimpin rapat koordinasi dengan Dinas Perdagangan Provinsi Lampung dan dinas-dinas kabupaten dan kota yang membidangi perdagangan se-Provinsi Lampung, Kemarin di Pendopo Gubernur Lampung. Turut hadir Gubernur Lampung Arinal Djunaidi.

“Kami ingin memastikan kelancaran pasokan minyak goreng dapat kita wujudkan bersama. Untuk itu koordinasi dengan dinas perdagangan di daerah sangat penting untuk memastikan upaya ini terlaksana dengan baik. Jika menemui kendala, dapat segera menghubungi Kementerian Perdagangan. Saya harapkan kerja samanya untuk memastikan minyak goreng tersedia bagi masyarakat,” kata Mendag Lutfi melalui keterangan tertulisnya, Jumat 25 Februari 2022.

BACA JUGA:  Sambut Perayaan Natal Oikumene 2024, Kecamatan Medan Tuntungan Berbagi Tali Asih

Dalam rapat koordinasi, Mendag Lutfi meminta dinas-dinas perdagangan di daerah untuk melaporkan perkembangan pasokan di daerah mereka, termasuk jika ada kendala distribusi. Mendag Lutfi juga mengemukakan, Kemendag siap menggelontorkan pasokan minyak goreng ke daerah yang kekurangan pasokan.

Sebelum memimpin rapat koordinasi, Mendag Lutfi terlebih dahulu meninjau pasar Pasir Gintung di Bandar Lampung, Provinsi Lampung. Mendag akan memastikan distribusi minyak goreng berjalan cepat dan segera sampai di pasar-pasar di Provinsi Lampung.

BACA JUGA:  Sambut Perayaan Natal Oikumene 2024, Kecamatan Medan Tuntungan Berbagi Tali Asih

“Saya memastikan distribusi akan cepat sampai di pasar, sehingga aktivitas masyarakat bisa berjqlan normal, bukan hanya memenuhi kebutuhan di Bandar Lampung saja, tetapi juga di semua kabupaten dan kota di Provinsi Lampung,” pungkas Mendag Lutfi. (*)

 

Reporter : Nastasia
Editor        : Iqbal Hrp
Foto            : 

Konten Terkait

Daihatsu Rocky Resmi Hadir di Medan

Editor prosumut.com

151 PPTK Ikuti Pelatihan Terkait Pengelolaan Dana Kelurahan

Editor prosumut.com

Mutsyuhito : Disiplin Protokol Kesehatan Kunci Utama Melawan Covid 19

Editor prosumut.com

Telkomsel Sambut Keseruan Natal 2021 dan Bangkitkan Optimisme Tahun Baru 2022

Editor prosumut.com

Puncak Pekan Nasional Keselamatan Jalan di Binjai Diisi Ragam Acara

Editor prosumut.com

Bupati Pakpak Bharat Buka Pelatihan Barista Kopi

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara