Prosumut
Sport

Sah! 2021 Indonesia Tuan Rumah MotoGP dan WorldSBK

PROSUMUT – Dorna Sports SL dan Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) resmi mengumumkan kesepakatan, sekaligus memastikan gelaran MotoGP Indonesia di Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat mulai 2021.

Dorna, pemegang hak siar kejuaraan dunia Grand Prix dan ITDC telah menandatangani Promoters’ Contracts yang dilakukan di Madrid, Spanyol pada 28 Januari 2019 lalu.

Selain dihadiri CEO Dorna, Carmelo Ezpeleta; Direktur Utama ITDC, Abdulbar M. Mansoer; turut pula kehadiran Manajemen Senior dari kedua belah pihak.

Selain itu, disaksikan oleh Duta Besar Luar Biasa dan Penuh Republik Indonesia untuk Spanyol, Drs. Hermono M.A.

Perjanjian tersebut mengonfirmasi, bahwa Indonesia akan menjadi tuan rumah MotoGP dan World Superbike (WorldSBK) pada 2021 di Mandalika, Lombok, yang merupakan kawasan wisata terpadu berskala besar.

“Juga, dengan memasukkan Lombok dalam kalender WorldSBK menjadikan penawaran ini lebih menarik bagi penggemar lokal yang memiliki dua event Kelas Dunia di daerah itu sepanjang tahun,” imbuh Ezpeleta.

Pernyataan senada pun dilontarkan Abuldar.

“Kami sangat gembira telah bermitra dengan Dorna dan senang bisa bersama membawa event olahraga motor kelas dunia ke Indonesia dan di Mandalika, Lombok.” kata Abuldar.

Pengumuman dari Dorna dan ITDC ini tentu saja kabar baik untuk pencinta MotoGP di Indonesia.

Penantian panjang fans bakal berakhir. Penggila balap motor akhirnya dapat menonton langsung aksi seru para pembalap.

Indonesia sendiri pernah berstatus tuan rumah MotoGP. Saat itu masih bernama GP 500cc. Berlokasi di Sirkuit Sentul, Jawa Barat, serta dihelat pada 1996 dan 1997 silam.(*)

Konten Terkait

Indonesia Seriusi Olimpiade 2032

Val Vasco Venedict

Marquez Tak Terkejar, Quartararo Gagal Finis

Ridwan Syamsuri

Tekuk Vietnam 1-0, Timnas Lolos ke Final Piala AFF U-22 

Val Vasco Venedict

Danone-AQUA Hadirkan AQUADNC 2020 di 12 Kota, Terbesar di Indonesia

Editor prosumut.com

FP2 MotoGP Republik Ceska 2019; Quartararo Tercepat

Ridwan Syamsuri

Aprilia Punya Masalah di Perangkat Elektronik

Ridwan Syamsuri
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara