Prosumut
Sport

Tinggalkan Inter, Erick Tukangi Oxford

PROSUMUT- Erick Thohir yang baru saja melepaskan jabatannya sebagai presiden klub sepak bola Inter Milan tidak butuh waktu lama untuk kembali berkiprah di manajemen klub sepak bola. Thohir kini bergabung ke klub Liga Satu Inggris, Oxford United.

Berdasarkan pernyataan resmi Oxford United, Thohir akan menjadi salah satu petinggi klub bersama sang pemilik, Sumrith ‘Tiger’ Thanakarnjanasuth; dan dua direktur anyar lainnya, Horst Geicke dan Zaki Nuseibah, seperti dilaporkan portal berita olahraga BBC Sports.

Thohir sendiri memang bukan orang baru di dunia olahraga. Selain Inter Milan, ia juga pernah memiliki klub NBA Philadelphia 76ers dan klub sepak bola Major Soccer League (MLS) DC United. Ia juga masih menjabat sebagai presiden Komite Olimpiade Indonesia.

Thanakarnjanasuth sendiri menyambut baik bergabungnya Thohir–yang juga merupakan teman dan rekan bisnisnya–ke manajemen Oxford United.

“Masuknya Erick akan membuat manajemen semakin menyenangkan. Kami berbagi gairah sepak bola yang sama. Saya rasa dia tertarik bergabung karena melihat kesempatan untuk berkontribusi mengembangkan klub di kota yang terkenal seperti Oxford,” kata Thanakarnjanasuth.

“Dia adalah seorang pebisnis terkemuka dan terlibat di banyak industri seperti hiburan, berita, dan olahraga. Saya sudah mengenalnya sejak lama. Bersama Horst Geicke dan Zaki Nuseibah, mereka akan menjadi aset besar klub ini,” tambahnya.

Sementara itu, Thohir mengaku tidak perlu berpikir lama ketika Thanakarnjanasuth merekrutnya ke Oxford United. Selain tertarik dengan kota Oxford, Thohir juga ingin mengenal klub Liga Satu Inggris tersebut lebih dekat.

“Kebanyakan orang tahu tentang kotanya, tetapi saya juga tertarik dengan sepak bolanya. Saya telah melihat sejarahnya dan merasa klub ini sudah berada di hati masyarakat Oxford sejak lama. Saya akan mempertahakan semangat tersebut,” ucap Thohir. (ed)

Konten Terkait

Yamaha Yakin The Doctor di Depan

Ridwan Syamsuri

Juarai MotoGP Prancis, Marc Marquez Asapi Duo Ducati

Ridwan Syamsuri

Adik Rossi Tercepat, Dimas Ekky Paling Lambat

Ridwan Syamsuri

Dream Team Honda, Ini Foto-foto Terbaru Mereka

Ridwan Syamsuri

2020, Aprilia Target Podium

Ridwan Syamsuri

Dovisiozo Unjuk Gigi, Rossi Keluhkan Masalah yang Sama

Ridwan Syamsuri
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara