Prosumut
Umum

Jokowi Berbaju Adat Batak di Perayaan Natal Nasional

PROSUMUT – Presiden Jokowi menghadiri acara perayaan Natal Nasional 2018 di GOR, Jalan Pancing, Medan, Sabtu (29/12) malam. Kedatangannya disambut meriah para peserta perayaan yang memadati GOR.

Jokowi yang tampak mengenakan baju adat Batak tiba di lokasi sekitar pukul 19.10 WIB. Sejak turun dari mobil Kepresidenan, para peserta perayaan tampak histeris menyambut kedatangan Jokowi.

BACA JUGA:  Berkunjung ke Kampung Matfa, Sofyan Tan: Wujudkan Mimpi dari Desa

“Jokowi, Jokowi, Jokowi,” seru para peserta perayaan Natal Nasional 2018.

Para peserta juga tampak berebut untuk bersalaman dan berfoto dengan Jokowi. Mereka berdesak-desakan, baik tua, muda, hingga anak-anak. Jokowi pun menyambut ajakan itu.

BACA JUGA:  Berkunjung ke Kampung Matfa, Sofyan Tan: Wujudkan Mimpi dari Desa

Hingga saat ini, acara perayaan Natal Nasional 2018 masih berlangsung. Dalam acara ini, Jokowi tampak didampingi oleh Menkumham Yasonna Laoly yang merupakan ketua panitia, Menko Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan, hingga Mensesneg Pratikno.

BACA JUGA:  Berkunjung ke Kampung Matfa, Sofyan Tan: Wujudkan Mimpi dari Desa

Natal Nasional tahun 2018 ini dihadiri lebih dari 15 ribu tamu undangan dan seribu pengisi acara yang terdiri dari penari, orkestra, dan lainnya. (editor)

Konten Terkait

Ditangkap, Pelaku Penembakan di Masjid Selandia Baru Langsung Diadili

Ridwan Syamsuri

Disuap Rp45 Juta, Wasit Liga 3 Ditetapkan Tersangka

Val Vasco Venedict

Polisi Harus Siap Hadapi Normal Baru, Ini Kata Kapolda

admin2@prosumut

Gunung Sinabung Erupsi Lagi, Tinggi Kolom Abu 1.000 Meter

admin2@prosumut

Polres Sergai Sosialisasi DIPA Tahun 2020

Editor prosumut.com

Usai Ambil Jemuran, Pria Tuli dan Bisu Tewas Disambar Kereta Api

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara