Prosumut
Pemerintahan

Warga Jalan Gelas Tagih Janji, Komisi D Gelar RDP Pembangunan Apartemen De Glass Residence

PROSUMUT – Warga Jalan Gelas dan sekitarnya, Kelurahan Sei Putih Tengah, Kecamatan Medan Petisah, yang keberatan dengan adanya proyek pembangunan apartemen De Glass Residence menunggu kabar kepastian Rapat Dengar Pendapat (RDP) yang dijanjikan Komisi D DPRD Medan. Sebab, hingga kini warga belum menerima kabar sudah sepekan lebih.

“Belum ada kabar sampai sekarang kabar dari Komisi D. Padahal, warga sudah menanti-nanti dan berharap digelarnya RDP,” ujar Fernando Sitompul, kuasa hukum warga yang keberatan dengan proyek apartemen tersebut, Senin 19 April 2019.

Kata Fernando, dengan digelarnya RDP akan diketahui jelas bagaimana proses perizinan apartemen yang akan dibangun 26 lantai tersebut. Pasalnya, proses perizinannya terindikasi tak sesuai prosedur karena banyak warga yang protes dan menolak untuk tanda tangan memberi persetujuan.

“Perizinan dari proyek tersebut apakah benar-benar sudah sesuai prosedur? Hal ini patut dipertanyakan dan ingin diketahui warga. Tapi, faktanya banyak warga yang menolak dibangun apartemen tersebut namun perizinan bisa keluar. Makanya, melalui RDP diharapkan dapat terang-benderang bagaimana proses perizinan pembangunan apartemen itu,” ujarnya.

Ia menjelaskan, masyarakat yang keberatan adalah warga yang bersebelahan langsung dengan proyek apartemen tersebut. Jumlahnya, ada 30 warga yang menolak.

“Kami bingung juga, kok bisa keluar izin pembangunan apartemen tersebut? Alasan yang disampaikan pihak pengembang (yang membangun apartemen), karena ada warga yang tanda tangan dan setuju. Namun, setelah kami telusuri sebagian besar warga yang tanda tangan rumahnya tidak berdekatan langsung dan karena ada sesuatu,” aku Fernando.

Richard Silaen, salah seorang warga yang keberatan mengatakan, pembangunan apartemen itu berdampak buruk terhadap rumahnya. Selain menggangu kenyamanan dan waktu istirahat, tembok rumahnya retak.

“Sampai sekarang masih retak dan belum diganti rugi oleh pihak pembangun apartemen. Makanya, saya jelas menolak,” ujarnya.

Dia menuturkan, pembangunan apartemen telah disepakati untuk dihentikan sementara waktu karena menuai protes warga. Akan tetapi, pembangunan kembali dikerjakan sekitar akhir Februari 2019 lalu.

“Sewaktu kesepakatan pada pertemuan antara warga dengan pihak pengembang (PT Nusantara Makmur Indah) di Kantor Kelurahan Sei Putih Tengah pada 28 Januari 2019, disepakati pembangunan distanvaskan. Namun, kenyataannya proyek masih lanjut,” bebernya.

Ia mengaku, pada dasarnya masyarakat sekitar mendukung pembangunan apartemen tersebut. Akan tetapi, dipikirkan dampak-dampak di kemudian hari. Artinya, jangan demi kepentingan bisnis, warga yang dikorbankan. Kalau seperti itu, maka jelas keberatan dan menolak.

“Apartemen yang akan dibangun informasinya dengan ketinggian sekitar 26 lantai. Namun, kondisi jalan di depannya hanya 4 hingga 5 meter. Ketika anak sekolah (SMA Negeri 4 Medan) masuk dan pulang saja sudah macet parah. Apalagi, jika ada apartemen ini tentu bisa-bisa enggak bisa jalan. Makanya, ini harus dipikirkan solusinya bagaimana? Jangan pula warga terganggu aktifitasnya karena keberadaan apartemen tersebut,” tukasnya.

Sementara, Sekretaris Komisi D DPRD Medan, Ilhamsyah belum berhasil dimintai keterangannya terkait keluhan warga mengenai rencana RDP kapan dijadwalkan. Ketika dihubungi nomor selulernya tak kunjung diangkat.

Sebelumnya, sejumlah warga Jalan Gelas dan sekitarnya yang keberatan dengan pembangunan apartemen De Glass Residence melakukan aksi unjuk rasa ke gedung DPRD Medan, Kamis 4 April 2019. Aksi tersebut dilakukan warga karena diam-diam kegiatan proyek kembali berlanjut. Padahal, proyek pembangunan apartemen dua tower yang tak jauh dari SMA Negeri 4 Medan ini telah disepakati untuk dihentikan sementara waktu.

Setelah hampir setengah jam berorasi di depan gedung dewan, aksi warga diterima oleh Sekretaris Komisi D DPRD Medan, Ilhamsyah untuk berdialog. (*)

Konten Terkait

PKL Samping Kantor Gubernur Pindah Lapak, Jadi Kantin

Editor prosumut.com

Pria Pemilik Upal Ini Gol

Ridwan Syamsuri

Bertemu Mahasiswa Cipayung Plus, Akhyar Ajak Jihad Lawan Narkoba

Editor prosumut.com

102 ASN Setdako Medan Tak Hadir Apel Pagi

Ridwan Syamsuri

Gugus Tugas Covid-19 Asahan Terima Lagi Bantuan Masyarakat

admin2@prosumut

Intimidasi Guru dan Siswa, Alumni SMA Negeri 6 Binjai Tuntut Kepsek Diberhentikan

Ridwan Syamsuri
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara