Prosumut
Pemerintahan

Tinjau Mural di Polonia, Camat dan Lurah Diminta Jaga Kebersihan

PROSUMUT – Usai menghadiri Peringatan Hari Cuci Tangan Pakai Sabun Sedunia (HCTPSS) Tingkat Kota Medan Tahun 2019 di SD Angkasa Lanud Soewondo, Jalan Polonia, Kelurahan Suka Damai, Kecamatan Medan Polonia, Plt Wali Kota Medan Akhyar Nasution MSi kemudian meninjau mural (lukisan di dinding/tembok) yang berada di Jalan Polonia dan tidak jauh dari lokasi tersebut, Rabu 18 Desember 2019.

Peninjauan ini dilakukan Plt Wali Kota didampingi Kadis Perhubungan Iswar Lubis, Kadis Perumahan, Kawasan Permukiman dan Penataan Ruang (DKPPR) Kota Medan Benny Iskandar, Kabag Tapem Ridho Nasution, Camat Medan Polonia dan Lurah Suka Damai Juliana Angkat.

Hal ini pun mendapat apresiasi dari Plt Wali Kota atas upaya untuk memperindah kawasan Jalan Polonia, Kelurahan Suka Damai.

Dalam arahan singkatnya, Plt Wali Kota menginstruksikan Camat Polonia dan Lurah Suka Damai untuk tetap memantau dan memperhatikan kawasan tersebut sehingga tetap terjaga kebersihannya.

Selain itu, Plt Wali Kota juga menginstruksikan agar lokasi sekitar dapat lebih diperindah misalnya dengan menambahkan tanaman hias di sepanjang jalan.

“Jika lokasi sudah bersih, masyarakat pasti enggan untuk membuang sampah di sini. Apalagi mural ini udah menambah nilai estetika. Namun, agar menjadi lebih baik lagi, segera bersihkan parit dari sampah dan tumpukan tanah, lalu lakukan penataan ulang sedemikian rupa sehingga memberikan hasil yang signifikan dan memuaskan. Pasti masyarakat pun senang,” kata Plt Wali Kota. (*)

Konten Terkait

Pjs Wali Kota Medan Ingatkan Tetap Jalankan Prokes 3M

Editor Prosumut.com

Pemko Tebingtinggi Wacanakan One Student One Acount Bank

admin2@prosumut

Pariwisata dan Kebudayaan Bukan Program Dokumen

Editor prosumut.com

Temui Eldin di PN Medan, Sikap Akhyar Dipuji

Editor prosumut.com

PAD Kecil, Tebingtinggi Masih Berharap Bantuan Pemprov

admin2@prosumut

PT Perkebunan Sumut Berbenah, Karyawan Curang Bakal Dipecat

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara