Prosumut
Kriminal

Tiga Bulan Buron, Residivis Curas Ditangkap

PROSUMUT – Sempat buron 3 bulan, residivis kasus pencurian dengan kekerasan (curas) akhirnya ditangkap Polsek Medan Barat, Kamis 13 Agustus 2020.

Residivis tersebut adalah Ario Meisyahputra Manurung, warga Jalan Pengayoman, Kelurahan Sei Agul, Kecamatan Medan Barat. Pemuda berusia 25 tahun ini ditangkap dari tak jauh dari rumahnya.

Kapolsek Medan Barat Kompol Afdhal Junaidi mengatakan, pelaku curas itu diringkus atas dasar laporan korbannya Muhammad Hanafi pada Jumat 15 Mei 2020. Dalam laporannya, korban mengaku sepeda motor yang dikendarainya Yamaha NMax BK 5367 AIP dirampas pelaku dan sejumlah uang.

“Pada Kamis 14 Mei 2020 sekira Pukul 00.50 WIB, korban yang tengah mengendarai sepeda motor dan melintas di Jalan Pengayoman diberhentikan oleh pelaku. Selanjutnya, pelaku langsung mencabut kunci kontak sepeda motor yang dikendarai korban. Lalu, merampas uang dari kantong celana korban dan kemudian melarikan sepeda motor,” ungkap Afdhal, Jumat 14 Agustus 2020.

Korban yang tak terima, membuat laporan pengaduan ke Polsek Medan Barat. Dari laporan korban, dilakukan penyelidikan hingga akhirnya berhasil menangkap pelaku.

“Pelaku Ario merupakan residivis dalam kasus yang sama pada tahun 2015 dan divonis 2 tahun 8 bulan. Dari pelaku, disita barang bukti berupa pakaian hasil penjualan sepeda motor korban,” sebut Afdhal.

Ia menambahkan, pihaknya masih mendalami kasus tersebut untuk menelusuri penadah sepeda motor korban. “Terus didalami kasusnya untuk menangkap penadahnya,” tandas dia. (*)

 

Reporter : Rayyan Tarigan
Editor        : Iqbal Hrp
Foto            : 

Konten Terkait

Sempat Dipanggil tak Menyahut, Pria Depresi Gantung Diri

Editor Prosumut.com

Bawa Ganja 6 Kg, Kurir Ini Didor

Editor prosumut.com

Polsek Padang Hilir Ringkus Pelaku Pencurian HP

Editor Prosumut.com

36,5 Kg Sabu asal Malaysia Gagal Edar

valdesz

Pulang Kampung Bawa Ganja, Pasaribu Ditangkap Dalam Bus

Editor prosumut.com

Sidang Oknum Polisi Pemeras, Jaksa Dua Kali Gagal Hadirkan Saksi

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara