PROSUMUT – Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dimonitor oleh Koalisi Indonesia Bersatu (KIB). Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyebut PDIP juga memonitor peta politik jelang Pemilu 2024.
“Ya monitor, saling monitor, namanya politik kan membaca peta,” kata Hasto kepada wartawan di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Jumat (4/11/2022).
“Kita juga monitor, politik kan membaca peta,” lanjutnya.
Sebelumnya diberitakan, Ketua Bappilu PDIP Bambang Wuryanto atau Bambang Pacul tak yakin jika Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) akan merapat jika PDIP mengusung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. PPP yang merupakan partai bagian dari KIB sedang memonitor Ganjar.
Ketua DPP PPP Achmad Baidowi (Awiek) mengatakan terkait potensi merapatnya KIB ke PDIP belum ada kesepakatan. Dia menyebut ada mekanisme akan hal itu.
“Soal merapat atau tidak merapat belum ada kesepakatan. Mekanisme masing-masing partai mengajukan untuk dimusyawarahkan,” kata Awiek kepada wartawan, Kamis (3/11/2022).
Ganjar disebut memang menjadi salah satu nama potensial capres 2024. Awiek menyebut KIB terus memantau perkembangannya.
“Memang Ganjar termasuk salah satu nama potensial yang terus dimonitor perkembangannya,” ujarnya.(*)
Editor : Ronny Sitorus
Sumber : detik.com