PROSUMUT – Sumut ditunjuk sebagai tuan rumah dalam Tourism Promotion Organization (TPO) pada tahun 2021mendatang.
Keputusan itu diambil setelah hasil dari rapat sidang 34th Executive Committe Meeting yang beranggotakan 124 Pemerintahan Kota dari 15 Negara Asia Pasifik, di Sicily room Paradise Hotel, Busan Korsel.
Pertemuan itu dibuka secara langsung oleh General Assembly 9th Tourism Promotion Organization (TPO) for Asia Pasifik Mayor Kota Busan Oh Keo Don di Paradise Hotel, Kamis 26 September 2019.
Ditunjuknya, Provinsi Sumut sebagai tuan rumah pada Tourism Promotion Organization (TPO) pada tahun 2021 mendatang.
Kadis Pariwisata Sumut Ria Telaumbanua mewakili Gubernur Sumut Edy Rahmayadi sebagai delegasi Indonesia asal Sumut mengatakan, akan terus mendorong kemajuan pariwisata dari segala lini agar kunjungan masyarakat pariwisata Asia Pasifik lebih baik lagi, dari apa yang telah dicapai saat ini.
“Tentunya Sumut dengan slogan Bermatabat akan terus menggenjot masyarakat pariwisata Asia Pasifik yang akan berkunjung ke Sumut,” kata Ria.
Di sela-sela acara menghadiri acara tersebut, Bupati Sergai Soekirman sangat mengapresiasi atas ditunjuknya Sumut sebagai tuan rumah TPO Asia Pasifik pada 2021 mendatang.
Dengan tema sidang TPO Busan Common Prosperity atau kemakmuran bersama dan membuka kemitraan.
Diharapkan mampu membangkitkan sektor pariwisata di Sumut.
Tentunya, telah mendukungnya infrastruktur seperti Bandara KNO dan Jalan tol Medan-Tebing Tinggi yang semakin sempurna dan menjadi pemicu akan bangkitnya pariwisata di Provinsi Sumut.
Selain Soekirman, hadir juga Bupati Samosir Rapidin Simbolon, beserta instansi terkait, Kadis Parbudpora Sergai Sudarno dan Kabid Satria Sipayung yang ikut serta mengordinir Exhibition di Central City of Busan.
Soekirman mengatakan, Sergai akan mempromosikan akan meningkatkan program pariwisata Sumut yang menyongsong TPO Asia Pasifik.
Promosi wisata di Sergai ini akan mengintensifkan wisata desa yang dipadukan pertanian dan petualangan di alam terbuka.
“Apalagi thema TPO di Busan adalah COMMON PROSPERITY IN TOURISM THROUGH OPEN PARTNERSHIP sangat match mempromosikan PATAYA (Pangan, Pariwisata, dan Budaya) di Sergai,” kata Soekirman.
Dijelaskannya, saat ini Sergai sudah punya 109 Bumdes (Badan Usaha Milik Desa), yang beberapa desa diantaranya bergerak di bisnis wisata.
Begitu juga dengan halnya, atas peran serta Kadis Pariwisata Sumut Ria Telaumbanua yang akan membantu terwujudnya inovasi wisata Desa dan Wisata Tani di Kabupaten Serdang Bedagai.
Khususnya Wagubsu Musa Rajekhshah yang terus mendukung maksimal pembangunan wisata Sumut.
Menciptakan even-even International seperti Rally Automotive Asia Pasific di Rambung Sialang Kabupaten Sergai yang digelar pada Juli 2019 yang lalu, bilang Soekirman.
Soekirman akan terus mempersiapkan destinasi wisata desa di Kabupaten Sergai.
Diakui olehnya mendapat inspirasi wisata dari Negara Zanzibar Tanzania.
Disana mereka telah menjual paket wisata tani, padahal dalam segala hal Indonesia lebih lengkap atraksi pertaniannya dibanding Zanzibar yang sudah menjadi destinasi wisata populer di Eropah dan Jazirah Arab.
Oleh sebab itulah yang mendorong Kabupaten Sergai akan terus memacu dan membantu pengembangan desa wisata/ Farming Tour sambil persiapan TPO tahun 2021 Asia Pasific di Sumatera Utara.
Tentunya, setelah kembali menghadiri TPO Asia Pasific akan segera bahu membahu bersama Sumut dan daerah lainnya untuk Hand on Hands mempersiapkan SDM dan venue yang lebih socially contact dan partnership development yang partisipatif dan transparency. (*)