Prosumut
Umum

Hanyut di Bukit Lawang, Pria 52 Tahun Tewas

PROSUMUT – Kamalludin (52) warga Kelurahan Tanjung Mulia Kecamatan Medan Deli Kota Medan, yang tengah asyik mandi-mandi terhanyut di aliran Sungai Bukit Lawang Desa Timbang Jaya Kecamatan Bahorok Kabupaten Langkat Sumatera Utara, Minggu pagi 25 Oktober 2020.

“Berdasarkan hasil pemeriksaan visum luar oleh Bidan Puskesmas Bukit Lawang, dapat dijelaskan bahwa korban meninggal dunia akibat terhanyut di aliran sungai. Tidak ada ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan terhadap korban,” kata Paur Humas Polres Langkat, Aiptu Yasir Rahman.

Saat tiba di Puskesmas, sambungnya, korban mengalami luka robek di kening sebelah kanan. Juga luka robek di kepala sebalah kanan selebar 2 cm ke dalam sampai tulang.

Pada kepala sebelah kiri, juga mengalami luka robek selebar 2 cm dengan kedalaman 0,5 cm. Terakhir terdapat benjolan sebesar telur ayam di kepala bagian kiri korban.

“Jenazah sudah diserahkan kepada keluarga yang akan dikebumikan besok hari. Terhadap jenazah, keluarga menolak untuk dilakukan autopsi,” bebernya. (*)

 

Reporter : Muhammad Akbar
Editor        : Iqbal Hrp
Foto            : 

Konten Terkait

Jenazah Ustadz Arifin Ilham Akan Dishalatkan di Sentul dan Gunung Sindur

Editor prosumut.com

Prediksi CFR Cluj vs Dinamo Zagreb: Menjaga Momentum

Pro Sumut

Piala Indonesia 2018; Bali United Jamu Persija Lebih Dulu

Ridwan Syamsuri

Antisipasi Kecelakaan, Supir dan Kendaraan Angkutan Lebaran Akan Dicek

Ridwan Syamsuri

Kematian Aktivis Walhi Sumut Diduga Akibat Kecelakaan

Editor prosumut.com

Ratusan Mitra Gojek di Medan Tuntut Hapus Sistem Prioritas

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara