Prosumut
Umum

Brimob Polda Sumut Berbagi Kasih di Hari Lahir Pancasila

PROSUMUT – Personel Satuan Brimob Polda Sumut kembali menggelar bakti sosial di momen Hari Lahir Pancasila ke-75 tahun, Senin 1 Juni 2020.

Sebanyak 25 paket sembako diberikan kepada masyarakat yang tinggal di Kecamatan Labuhan Deli, Kabupaten Deli Serdang dan Kecamatan Medan Marelan, Kota Medan.

“Sasarannya adalah masyarakat yang berstatus janda, pedagang kaki lima, lansia, dan kaum dhuafa,” kata Dansat Brimob Polda Sumut Kombes Abu Bakar Tertusi.

Dijelaskannya, kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian Brimob kepada masyarakat dan sekaligus dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila.

“Dalam kegiatan tersebut, personel juga memberikan imbauan kepada masyarakat dalam menjalankan aktivitas, tetap menjaga jarak dan selalu menggunakan masker. Selain itu, kita juga mengajak masyarakat untuk saling bergotong-royong dalam hal-hal positif,” tandasnya. (*)

 

Reporter : Rayyan Tarigan
Editor        : Iqbal Hrp
Foto            : 

Konten Terkait

1,7 Juta Warga Sumut Mudik Lebaran

Val Vasco Venedict

Jika Demo Anarkis, Propam Harus Amankan Anggota

Editor prosumut.com

Karya Kreatif Sumatera Utara 2024 Segera Hadir di Medan, Dimeriahkan Artis Lyodra

Editor prosumut.com

Menuju Pemilu 2024, PDIP Sumut Siapkan Pelatihan Kesekretariatan

Editor prosumut.com

26 Ribu e-KTP Dibakar Dikdukcapil Medan

Val Vasco Venedict

Marinir Turun ke Jalan, Redam Kemarahan Pendemo

valdesz
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara