Prosumut
Berita

Waketum PAN : Ganjar Pranowo Bisa Diusung di Pilpres 2024

PROSUMUT –  Gubernur Jateng Ganjar Pranowo menyatakan kesiapannya sebagai capres 2024. Menanggapi hal itu, Wakil Ketua Umum PAN Yandri Susanto mengatakan kans Ganjar untuk diusung sebagai capres 2024 oleh KIB cukup besar.

“Ya, ada kemungkinan besar Ganjar bisa diusung nanti. Tapi, kan, perlu ada pematangan yang lebih intensif, kan, komprehensif. Kan, karena sekali lagi PAN sama PPP saja enggak cukup,” kata Yandri kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (19/10/2022).
Namun, Yandri belum dapat memastikan KIB nantinya akan mengusung Ganjar atau tidak. Melihat ada beberapa nama yang muncul dari masing-masing partai di KIB.
“Iya kalau sekarang, kan, posisinya begini. Golkar, kan, tentu mengusung Pak Airlangga Hartarto. Di PAN ada Bang Zul, Erick Thohir, Ganjar, dan lain-lain. PPP mungkin ada juga nama-nama yang masih sangat dinamis. Intinya saya kira pada titik nanti akan ada titik temu lah apakah akhir tahun atau pertengahan 2023, bahkan bisa last minute,” ujarnya.
Lebih lanjut, Yandri juga mengapresiasi langkah Ganjar yang menyatakan kesiapannya untuk maju di perhelatan Pilpres 2024.
“Nah, maka ini yang pasti kita kita apresiasi baik kepada Pak Ganjar yang sudah menyatakan siap untuk menjadi capres. Itu sungguh luar biasa menurut kami karena itu artinya gayung bersambut dari rekomendasi rakernas kami. Enggak salah kami,” pungkasnya.(*)
Editor : Ronny Sitorus
Sumber : kumparan.com

Konten Terkait

Bantu Tana Tidung Cegah Learning Loss di Masa Pandemi COVID-19, FORMALINDO Diganjar Penghargaan

Editor prosumut.com

Calon Ketua PWPM Sumut Miftah Faris Bertekad Kembangkan Potensi Diri Pemuda Muhammadiyah

Editor prosumut.com

Survei Capres SMRC : Suara Puan Jauh Di Bawah Ganjar

Editor prosumut.com

Kunjungi Korban Banjir di Sergai, Yayasan Tokoh Barusta Tinokkah Berikan Bantuan

Editor prosumut.com

Yayasan BUMN untuk Indonesia Jalin Kerjasama dengan YSKI

Editor prosumut.com

Dubes Arab Saudi Bakal Resmikan Mushola Journalist Boarding School

Editor Prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara