Prosumut
Kriminal

Polisi Buru ‘Warung’ Nasi Bungkus Isi Sabu

PROSUMUT – Satres Narkoba Polrestabes Medan tengah memburu ‘warung’ alias pemasok sabu yang dicampurkan ke dalam nasi bungkus yang hendak diberikan kepada salah seorang tahanan bernama Awaluddin di Rumah Tahanan Mapolrestabes Medan.

“Pemasok sabunya masih diburu petugas, informasinya tinggal di kawasan Sunggal,” ujar Kasatres Narkoba Polrestabes Medan AKBP Raphael Sandhy, Selasa 5 November 2019.

BACA JUGA:  Dugaan Distribusi BBM Ilegal di Ujung Batu, Warga Minta Polisi Tindak Pelaku

Raphael mengaku bersyukur para pelaku berhasil diamankan petugas piket yang berjaga di di pintu masuk Mapolrestabes Medan. Hal ini artinya penjagaan untuk pengunjung yang menjenguk tahanan diperketat.

“Semua barang maupun makanan untuk tahanan terpaksa diperiksa dan sesuai dengan prosedur,” ucapnya.

Dia menegaskan kepada masyarakat jangan coba-coba menyeludupkan narkoba. Sebab, petugas siap bersikap tegas. “Jangan diberi longgar untuk pengunjung yang nekat membawa barang ilegal apalagi narkoba,” tandas Raphael.

BACA JUGA:  Dugaan Distribusi BBM Ilegal di Ujung Batu, Warga Minta Polisi Tindak Pelaku

Sebelumnya, pasangan suami istri (pasutri) Yopi (36) dan AH (34), warga Jalan Balai Desa Lingkungan VII, Kelurahan Sunggal, Kecamatan Medan Sunggal, ditangkap petugas Rumah Tahanan Mapolrestabes Medan, Senin 4 November 2019 sore.

Sebab, pasutri tersebut kedapatan menyisipkan sabu di dalam nasi bungkus yang hendak diantarkannya kepada salah seorang tahanan.

BACA JUGA:  Dugaan Distribusi BBM Ilegal di Ujung Batu, Warga Minta Polisi Tindak Pelaku

“Keduanya ditangkap ketika ingin mengunjungi seorang tahanan. Saat digeledah terhadap barang bawaannya, ternyata petugas menemukan 5 bungkus kecil diduga berisi sabu yang bercampur di dalam nasi bungkus,” ungkap Kasat Sabhara Polrestabes Medan AKBP Sonny Siregar.

Kata Sonny, keduanya kemudian diserahkan ke pihak Satres Narkoba untuk proses hukum lebih lanjut. (*)

Konten Terkait

Perampok Nasabah Bank Ditembak Mati, Ini Modusnya

admin2@prosumut

Polres Asahan Tembak 4 Pembobol ATM

Ridwan Syamsuri

Kepergok Curi Motor di Setiabudi, Tulus Tewas Dihajar Massa

Editor prosumut.com

Dalam Kemaluan Devi Ditemukan Lendir

Ridwan Syamsuri

Viral di Medsos, Pelaku Premanisme di Jalan Bilal Dibekuk Polisi

Editor prosumut.com

Lagi, Polisi Gerebek Gang Jati, Satu Orang Diamankan

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara