Prosumut
Pemerintahan

KPU Luncurkan Maskot dan Jingle Pilkada Binjai

PROSUMUT – Maskot dan jingle untuk Pilkada 2020 diluncurkan KPU Binjai, Senin 11 November 2019.

Peluncuran itu digelar di Pendopo Umar Baki Jalan Veteran Kelurahan Tangsi Kecamatan Binjai Kota.

“Kita ketahui pada Pemilu 2020, ada 23 Kabupaten Kota di Sumatera Utara yang akan ikut Pemilihan Kepala Daerah. Sumut merupakan yang terbanyak ikut Pilkada nanti,” ucap Ketua KPU Binjai, Zulfan Efendi.

BACA JUGA:  Krisis Tata Kelola Bayangi Kota Medan, Retorika Pembangunan Tak Lagi Tutupi Pembiaran

Kepada warga yang sudah mempunyai hak pilih, ia menyerukan untuk tidak golput. Begitu juga kepada seluruh elemen masyarakat.

Ia menyerukan untuk sama-sama menjaga kekondusifan Kota Binjai pada pesta demokrasi 23 September 2020 mendatang.

“Suara kita untuk Kota Binjai, ayo memilih untuk Kota Binjai,” ajak Zulfan.

Sementara itu, Ketua KPU Sumut, Herdensi Adnin mengucapkan terima kasih kepada seluruh hadirin yang hadir dalam acara ini.

BACA JUGA:  Dua Iwan Diduga Dominasi Proyek di Balai Kota Medan

“Kalau kita bicara integritas, tentunya kita semua punya integritas. Untuk itu, mari kita jaga integritas sehingga Pilkada ini melahirkan Pemimpin sesuai yang kita inginkan,” ucapnya, sembari berharap semoga pada Pilkada nanti, melahirkan pemimpin yang baik dan pemerintah yang berintegritas.

Tari Multi Etnis yang dibawakan oleh putra putri asal Kota Binjai menjadi acara dalam kegiatan ini. Dilanjutkan dengan meresmikan Peluncuran Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Binjai.

BACA JUGA:  Dugaan Dua Iwan Monopoli Proyek Setdako Medan, KPPU: Pola Kemenangan Berulang Layak Dikaji

Pengumuman pemenang Sayembara Jingle dan Maskot juga menjadi acara yang paling ditunggu oleh para hadirin. Sebab, pada Sayembara ini, KPU menyediakan hadiah Jutaan rupiah bagi para Pemenang.

Tak kalah serunya hingga mengocok perut para hadirin adalah penampilan Stand Up Comedy dari anak anak muda berbakat asal Kota Binjai. (*)

Konten Terkait

Tiga Pj Kepala Daerah di Sumut Dilantik

Editor prosumut.com

Sebanyak 5080 Vial Vaksin Covid-19 Masuk Labuhanbatu

Editor Prosumut.com

Pemko Medan Lelang Jabatan Kepala BPKAD

Ridwan Syamsuri

Persiapan Pelantikan Jokowi-Ma’ruf Hampir Final

valdesz

RDP Komisi I DPRD Medan: Camat Diminta Tinjau Ulang SK Kepling 8 Tangkahan

Editor prosumut.com

Hari Ini Terakhir Pendaftaran Lelang Jabatan Kepala BPKAD Medan

Ridwan Syamsuri
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara