Prosumut
Pemerintahan

DWP Langkat Berbagi Nasi Berkah

PROSUMUT – Pengurus Dharma Wanita Persatuan (DWP) Langkat memberikan nasi berkah sebanyak 618  bungkus kepada kaum dhuafa, abang becak dan pengguna jalan yang melintas di depan Gedung Islamic Center Jalan Proklamasi Kecamatan Stabat, Jum’at 5 Februari 2021.

Pembagian nasi berkah dipimpin langsung Ketua DWP Langkat Ny Indra Salahudin didampingi para pengurus.

Turut hadir Sekdakab Langkat dr H Indra Salahuddin, Kepala BPBD Irwan Syahri, Kabag Pemerintahan Surianto, Kabag Pembangunan dan SDM David Helgod Pardede serta Kabag Protokol Komunikasi Pimpinan dan Dokumentasi Mahardika Sastra Nasution.

Pada kesempatan itu, Ketua DWP Langkat mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian pengurus di tengah pandemi Covid-19 kepada masyarakat. Semoga kegiatan ini, bermanfaat bagi penerimanya.

Pada kegiatan ini membagikan nasi berkah sebanyak 618 bungkus yang dibagikan dua kali setiap hari jumat.

“Jumat ini membagikan 309 bungkus, lebihnya akan dibagikan pada minggu depan hari jumatnya juga,” katanya.

Ia mengatakan, pengurus DWP Langkat menyediakan kotak infaq saat membagikan nasi berkah, bertuliskan Yuk Sedekah Biar Berkah.

Dana yang terkumpul akan digunakan untuk kegiatan sosial, seperti membagikan nasi berkah ini.

Sementara itu, Sekda mengaku sangat mengapresiasi kegiatan tersebut.

Ia juga berharap, kegiatan sosial ini, turut diikuti oleh komunitas sosial lainnya sebagai bentuk, saling membantu kepada sesama anak bangsa, dalam menghadapi masa pandemi Covid-19 ini.

Pada kesempatan itu, Sekda juga turut menyisikan sebagian rezekinya untuk bersedekah di kotak infaq DWP Langkat. (*)

 

Editor        : Iqbal Hrp
Foto            : 

Konten Terkait

Penertiban PPKM Darurat di Medan Timur, Petugas dan Pengusaha Bersitegang

Editor prosumut.com

GMKI Kritisi Kebijakan Pemprov Sumut Buka Rekening Donasi Tangani Corona

admin2@prosumut

Pendaftaran Calon PPK Pikada Medan 2020 Dibuka 18 Januari

Editor prosumut.com

Topan Ginting Jabat Kabid TI Diskominfo Medan

Ridwan Syamsuri

Haji Tahun ini Batal, Ini Kata Kemenag Labura

admin2@prosumut

Bupati Langkat Ingatkan Investor Ikuti Ketentuan Berlaku

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara