Prosumut
Pemerintahan

DPRD Medan Gelar Pembahasan Ranperda RPJMD 2025-2029

PROSUMUT – Panitia Khusus (Pansus) DPRD Kota Medan menggelar Rapat Pembahasan Ranperda Kota Medan tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Medan Tahun 2025-2029, Selasa 22 Juli 2025.

Rapat yang berlangsung di Ruang Rapat Badan Musyawarah DPRD Kota Medan ini dipimpin oleh Ketua Pansus Ranperda Kota Medan tentang RPJMD Kota Medan Tahun 2025-2029, Henry Jhon Hutagalung.

Turut hadir, anggota Pansus, perwakilan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Medan dan Bagian Hukum Setda Kota Medan.

“Rapat ini bertujuan untuk membahas dan menyepakati arah kebijakan, strategi, dan program pembangunan daerah untuk periode lima tahun ke depan, sekaligus mendapatkan masukan dari berbagai pemangku kepentingan agar dokumen RPJMD menjadi lebih komprehensif, aspiratif, dan implementatif yang selaras dengan kebutuhan dan aspirasi masyarakat Kota Medan,” ujar Henry Jhon Hutagalung. (*)

Editor: M Idris

Konten Terkait

Dinas PPKB Labuhanbatu Gelar Pendataan Keluarga di Kampung KB

Editor Prosumut.com

Wabup Langkat Pimpin Upacara Sumpah Pemuda: Dunia Menunggumu

Editor prosumut.com

Anggaran Rp300 M Bantuan Dampak Covid-19, Ini Besarannya untuk Langkat

admin2@prosumut

Corona Mewabah, Pemkab Langkat Serius Lakukan Upaya Pencegahan

admin2@prosumut

Komisi IV DPRD Medan Soroti Minimnya Penanganan Banjir dan Air Bersih

Editor prosumut.com

BKDPSDM Medan Belum Tahu Hasil Lelang Jabatan 7 Kepala Dinas

Ridwan Syamsuri
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara