Prosumut
Pemerintahan

Bupati Labuhanbatu Bagikan 160 Paket Sembako di Desa Pondokbatu

PROSUMUT – Bupati Labuhanbatu H Andi Suhaimi Dalimunthe, bagikan 160 paket sembako dan memberikan santunan kepada anak yatim/piatu serta tali asih kepada kaum dhuafa di Dusun Cintamakmur Desa Pondokbatu Kecamatan Bilah Hulu, Minggu 20 September 2020.

Bantuan paket sembako dimaksud bertujuan meringankan kebutuhan keseharian masyarakat labuhanbatu di musim pandemi Covid-19 yang tidak urung usai.

BACA JUGA:  Rico Waas dan Zakiyuddin Kompak di Ruang Publik

Andi juga menyebutkan kiranya apa yang diberikan hari ini meskipun dengan nominal yang tidak besar namun bisa bermanfaat dan bisa sedikit meringankan beban kebutuhan beberapa hari kedepan.

“Saya sadari apa yang kita berikan hari ini tidaklah bisa menutupi dan memenuhi kebutuhan sehari-hari bapak ibu semua, namun saya berharap ini bisa membantu mencukupi kebutuhan saudara setidaknya beberapa hari kedepan,” ujar Andi.

BACA JUGA:  Rico Waas dan Zakiyuddin Kompak di Ruang Publik

Sedangkan santunan dan tali asih ini, ucap Bupati, ini adalah salah satu program keumatan yang selalu dilakukan berkesiambungan, karena dirinya mengaku mengerti betul apa yang dirasakan masyarakat.

“Saya juga terlahir dari keluarga yang kurang mampu, dari itu hari ini saya ingin berbagi kepada saudara- saudara saya yang hari ini membutuhkan,” katanya.

Seorang warga, S Ritonga megapresiasi kinerj Bupati yang menurutnya sebagai sosok pemimpin relijuis dan memperhatikan masyrakat kecil.

BACA JUGA:  Rico Waas dan Zakiyuddin Kompak di Ruang Publik

“Saya sudah lihat dan dengar banyak sudah program yang beliau lakukan, ini membuktikan kecintaan beliau kepada masyarakatnya. Semoga apa yang telah di berikan hari ini bermanfaat bagi kami, dan ini bisa berjalan di masa-masa mendatang,” sebutnya.

 

Reporter : Sofyan Ritonga
Editor        : Iqbal Hrp
Foto            : 

Konten Terkait

Komisi IV DPRD Medan Sidak Sejumlah Bangunan, Temukan Pelanggaran Izin

Editor prosumut.com

Bupati Langkat Hadiri Upacara Penutupan Pendidikan 271 Bintara SPN Polda di Hinai

Editor prosumut.com

Terima Bantuan Dana Penanganan Banjir, Sergai Bakal Berbenah

Editor Prosumut.com

Dinkes Sumut Sembelih Delapan Ekor Hewan Kurban

Editor prosumut.com

Ini Pesan Pjs Bupati di Puskesmas Negerilama

Editor Prosumut.com

Bupati Pakpak Bharat Hadiri Rapat Koordinasi Percepatan Realisasi Anggaran Se Sumatera Utara

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara