Prosumut
Ekonomi

Menkeu Berlakukan Cukai ke Kantong Plastik dinilai Tidak Tepat

PROSUMUT – Kementerian Perindustrian (Kemeperin) menilai rencana Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memberlakukan cukai ke kantong plastik tidak tepat. Pihaknya meminta Sri Mulyani mengoreksi kebijakan yang akan diambil dalam rangka mengendalikan sampah plastik.

Direktur Industri Kimia Hilir Kemenperin Taufiek Bawazier mengusulkan langkah yang menurutnya lebih tepat adalah memberi insentif fiskal bagi industri daur ulang sampah, misalnya adalah pengurangan PPN.

BACA JUGA:  Izin BPRS Gebu Prima Dicabut OJK, LPS Siapkan Pembayaran Simpanan Nasabah

“Saat ini, PPN dikenakan oleh pemerintah mulai dari pengepulan, penggilingan, pengkonskversian sampai distribusi ke pelaku usaha ataupun konsumen langsung, sehingga total PPN-nya menjadi tinggi,” katanya, Rabu (3/7).

Dia meminta PPN tersebut diturunkan menjadi 1% untuk masing-masing proses daur ulang sehingga jika ditotal tak lebih dari 5%. Sedangkan sekarang masing-masing proses daur ulang bisa dikenakan PPN lebih dari itu.

BACA JUGA:  Galeri Investasi Kini Hadir di Langkat, Dorong Literasi Keuangan dan Pasar Modal di Daerah

“Jadi totally 1 proses itu pajaknya jangan banyak-banyak lah PPN-nya dikurangi. Sekarang kita minta 1%, 1% saja. Jadi total 5% lah,” katanya.

Dengan adanya pengurangan pajak, pihaknya yakin industri akan lebih giat mendaur ulang sampah plastik. Jika demikian otomatis sampah plastik akan berkurang.

BACA JUGA:  Pengembangan Pelabuhan Pangkalan Susu Dongkrak Ekonomi Lokal

“Jadi yang sekarang kalau katakanlah untuk jaring plastik yang beredar di lingkungan itu tidak optimum, ini dengan insentif itu nanti industri recycling itu giat nyari bahan baku dari plastik-plastik dan sebagainya itu yang ada di lingkungan,” pungkasnya.(*)

Konten Terkait

Himpun 40 Juta Pelanggan, Bukalapak Juarai Startup Indonesia

Val Vasco Venedict

Gofar Hilman dan Jeffry Jouw Akan Berbagi Kiat Pada Entrepereneur di Medan

Editor prosumut.com

Tiket Pesawat Mahal, Inflasi Maret 0,11 Persen

Editor prosumut.com

Gojek Perkuat Fundamental Bisnis dan Dukung Pertumbuhan UMKM 

Editor Prosumut.com

Waiver Asuransi, Solusi Ringankan Beban Nasabah Bayar Premi

Editor prosumut.com

Hati-hati Beli Rumah, Ini Tips Paling Penting!

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara