Prosumut
Pemerintahan

Terbengkalai 5 Tahun, Jembatan Layang Stasiun Bakal Difungsikan

PROSUMUT – Setelah hampir 5 tahun terbengkalai dan dibiarkan begitu saja sejak rampung Desember 2014, Sky Bridge atau jembatan layang yang menghubungkan kawasan Lapangan Merdeka Medan dengan Stasiun Kereta Api Medan bakal difungsikan.

Namun, belum diketahui pasti kapan proyek yang menelan APBD Kota Medan hingga Rp35 miliar itu mulai dioperasikan.

BACA JUGA:  Pemkab Langkat Kejar Opini WTP Tata Kelola Keuangan 2024

Asisten Ekonomi dan Pembangunan (Ekbang) Kota Medan, Khairul Syahnan mengatakan, pengoperasi jembatan layang itu masih dalam pembahasan draf nota kesepahaman atau MoU antara Pemko Medan dan PT KAI Divre I Sumut. Ia berharap, pengoperasian Sky Bridge dapat segera terlaksana.

“Nota kesepahaman yang dibuat benar-benar memikirkan asas manfaatnya secara jangka panjang. Terlebih, hal ini menyangkut kepentingan masyarakat yang menggunakannya. Oleh sebab itu, diharapkan seluruh pihak terkait dapat menyusun dan mengatur isi nota kesepahaman dengan sebaik mungkin tanpa merugikan pihak mana pun,” ujar Syahnan dalam rapat koordinasi pembahasan MoU tersebut di Balai Kota Medan, Jumat 23 Agustus 2019.

BACA JUGA:  Pemkab Langkat Kejar Opini WTP Tata Kelola Keuangan 2024

Oleh karenanya, Syahnan berharap seluruh pihak terkait dapat konsentrasi menyusun dan mengatur isi draf nota kesepahaman dengan sebaik mungkin.

“Kepada pihak PT KAI yang dihadiri M Ilvo Siregar, diharapkan agar nantinya setelah nota kesepahaman terbentuk benar-benar dapat mendukung penuh upaya Pemko Medan dalam pengoperasian sky bridge. Dengan begitu, keberadaan jembatan penyeberangan dari sisi timur Lapangan Merdeka ke Stasiun Kereta Api tersebut tidak sia-sia,” harapnya. (*)

BACA JUGA:  Pemkab Langkat Kejar Opini WTP Tata Kelola Keuangan 2024

Konten Terkait

Akhyar Ajak PGI-D Berpartisipasi Bangun Kota Medan

Editor prosumut.com

Call 112 Tebingtinggi, Contoh Sosialisasi Keselamatan Destinasi Danau Toba

Editor Prosumut.com

Pemko Perpanjang Izin Pinjam Pakai Terminal Aksara

Editor prosumut.com

Penyaluran BST Kemensos di Tebingtinggi Sempat Dibubarkan

admin2@prosumut

Disdukcapil, KPU dan Bawaslu Asahan, Rakor Percepatan Perekaman e-KTP

Editor Prosumut.com

Temui Eldin di PN Medan, Sikap Akhyar Dipuji

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara