Prosumut

Direktur Digital Banking & Technology Bank Mandiri Rico Usthavia Frans (kiri) bersama Managing Director LINE Indonesia Ongki Kurniawan hadir pada penandatanganan kerjasama solusi pembayaran LINE Pay e-cash di Jakarta Senin, (7/11). Dengan LINE Pay e-cash, Bank Mandiri ingin memberikan kemudahan dan layanan nilai tambah bagi lebih dari 90 juta pengguna aplikasi LINE di Indonesia. Melalui Inovasi terbaru dan pertama kali di perbankan Indonesia ini, kini transfer e-cash dapat dilakukan semudah kirim text di aplikasi chatting LINE. KONTAN/Cheppy A. Muchlis/07/11/2016

Ekonomi

Pengguna LINE Pay Kini Bisa Dapat Kartu Visa

PROSUMUT – LINE Pay Corporation bekerja sama dengan Visa menyediakan layanan keuangan baru bagi para pengguna dan merchants di seluruh dunia.

LINE Pay Corporation merupakan operator dompet digital dan layanan tekfin dalam aplikasi pertukaran pesan LINE.

Melalui kerja sama itu, pengguna LINE dapat mendaftar untuk mendapatkan kartu Visa digital melalui aplikasi LINE.

Ke depan pengguna juga dapat menambahkan kartu Visa lainnya.

BACA JUGA:  Kinerja Telkomsel Melemah, Pendapatan Turun Rp 2,3 T

Kedua perusahaan juga akan menyediakan layanan tambahan serta program loyalitas yang terintegrasi.

Ada pula fasilitas pembayaran baru ketika pengguna melakukan perjalanan ke luar negeri.

Pengguna LINE Pay dapat menggunakan layanan LINE Pay dari 54 juta lokasi merchants Visa di seluruh dunia.

LINE Pay dan Visa akan berkolaborasi agar merchants dapat berinteraksi dengan layanan LINE Pay serta dompet digital LINE Pay.

BACA JUGA:  Kinerja Telkomsel Melemah, Pendapatan Turun Rp 2,3 T

Kerja sama ini memperkuat hubungan yang telah terjalin antara LINE Pay dan Visa salah satunya melalui kartu co-branded LINE Pay Visa di Taiwan dan yang akan diluncurkan akhir tahun ini di Jepang.

“LINE Pay lebih dari sekadar metode pembayaran. Seiring dengan transisi menjadi masyarakat nontunai, LINE Pay fokus untuk meningkatkan nilai tambah bagi pengguna LINE serta partner bisnis di seluruh dunia,” ujar Youngsu Ko, CEO LINE Pay dan Perusahaan Fintech milik LINE, dalam keterangan resmi, Kamis 6 Juni 2019.

BACA JUGA:  Kinerja Telkomsel Melemah, Pendapatan Turun Rp 2,3 T

Adapun Chris Clark, Regional President, Asia Pacific, Visa, mengatakan program co-branding Visa, yang saat ini melayani 2.3 juta pelanggan di Taiwan, merupakan salah satu program Visa yang paling cepat berkembang secara global. (*)

Konten Terkait

Ekonomi Sumut Tumbuh Lambat, Disebut Akibat Ekspor Rendah

Editor prosumut.com

Mei 2019, Nilai Ekpor di Sumut Naik 11,58 Persen

Editor prosumut.com

Antisipasi Kebutuhan Uang Tunai, Bank Mandiri Siapkan Rp55 T

Editor prosumut.com

Pantau Pasar, Mendag Zulhas: Kita Ingin Pedagang dan Pembeli Bahagia

Editor prosumut.com

Perdana di Medan, Tiara Convention Center Bersama Torang Sitorus Hadirkan Wedding Expo Batak

Editor prosumut.com

Telkomsel Hadirkan Pengalaman Bermain Game yang Lancar dan Nyaman Lewat Paket GamesMAX Booster Terbaru

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara