PROSUMUT – DPRD Medan menggelar Rapat Paripurna Laporan Pelaksanaan Reses Masa Sidang I Tahun 2024-2025 pada kegiatan penyerapan dan penghimpunan aspirasi masyarakat dan Anggota DPRD Kota Medan Daerah Pemilihan (Dapil) I, Senin 6 Januari 2025.
Dalam rapat tersebut, Anggota DPRD Medan Dapil I menyoroti kinerja OPD, diantaranya Dinas Sumber Daya Air Bina Marga dan Bina Konstruksi (SDABMBK) Kota Medan, Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Medan, Dinsos Kota Medan, Dinas Kesehatan dan BPJS Kota Medan, Dinas Lingkungan Hidup Kota Medan, Disdukcapil Kota Medan, Dinas Perumahan, Pemukiman Cipta Karya, dan Tata Ruang (Disperkim), Dinas Pendidikan dan Kebudayaank, Dinas Koperasi Usaha Kecil, Menengah, dan Perdagangan, Dinas Ketenagakerjaan, PDAM, Polrestabes Medan, BPBD, Kecamatan, dan Kelurahan.
Anggota DPRD Medan Dapil I Lily menyampaikan, anggota dewan telah mendengar, mencatat dan menyerap aspirasi tentang keluhan, harapan dan persoalan nyata di tengah masyarakat terutama mengenai insfrastruktur.
Dalam hal ini, Dinas SDABMBK Kota Medan sekaitan saluran drainase, jalan rusak dan bekas galian yang tidak dirapikan menjadi keluhan terbanyak yang disampaikan warga saat menggelar reses.
“Untuk Dishub Medan, diminta ada perhatian serius soal penerangan lampu jalan karena banyak keluhan disampaikan warga saat reses,” ungkapnya.
Sementara pelayanan, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Medan banyak disorot warga saat reses terkait antrian panjang dan lamanya kepengurusan dokumen.
“Wajar kiranya, warga bermohon agar dipermudah dalam memasukkan nama ke KK dan dan pembuatan KTP, serta mempermudah pengurusan akte kelahiran dan KK termasuk mempermudah dalam pengurusan ijazah yang hilang,” sebutnya. (*)
Editor: M Idris
previous post

