Prosumut
Kapolres Langkat AKBP David Triyo Prasojo berinteraksi dengan siswi SLB Negeri Stabat di sela sela pembagian makan siang bergizi gratis.
Pemerintahan

Murid SLB Negeri Stabat Dapat Makan Bergizi Gratis

PROSUMUT – Polres Langkat bersama Pemkab Langkat membagikan makan siang bergizi gratis ke Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Stabat, Senin 20 Januari 2025.

Hadir dalam kegiatan, Ketua Bhayangkari, Kepala Dinas Kesehatan dan sejumlah pejabat lainnya serta 163 siswa SLB jenjang SD, SMP dan SMA.

Untuk menu makan siang gratis, yaitu daging, sayur, buah dan susu untuk mendukung kebutuhan gizi siswa.

“Alhamdulillah, SLB ini mendapat perhatian melalui program makan siang gratis. Ini sangat membantu dan bermanfaat bagi anak-anak kami,” ujar Kepala SLB Negeri Stabat, Sarmada.

Kapolres Langkat AKBP David Triyo Prasojo menjelaskan kegiatan wujud nyata dukungan terhadap program nasional bertujuan menciptakan generasi sehat dan berkualitas.

“Program makan bergizi gratis ini adalah bagian dari dukungan Polres Langkat untuk memastikan kesejahteraan dan kesehatan anak-anak, khususnya anak-anak berkebutuhan khusus di Langkat,” ungkap David.

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Langkat Amril Nasution berharap program ini dapat terus berlanjut dan menjangkau lebih banyak sekolah lainnya di Langkat.

“Kerja sama antara Pemkab dan Polres Langkat ini diharapkan menjadi contoh dalam upaya meningkatkan kualitas hidup masyarakat, terutama generasi muda,” ujar dia. (*)

Reporter: Jie

Editor: M Idris

BACA JUGA:  Transformasi Kemendukbangga, Jawab Tantangan Bonus Demografi Menuju Indonesia Emas 2045

Konten Terkait

Internasional Cerdas 2025, Langkat Terbuka untuk Kolaborasi Global dan Pengembangan SDM Inklusif

Editor prosumut.com

NUTN Taiwan Beri 6 Beasiswa Bagi Mahasiswa UHN Medan

Ridwan Syamsuri

Cegah Penyebaran Covid-19, Warga Diminta Disiplin dan Berfikir Positif

admin2@prosumut

SK CPNS 2018 Pemko Medan Masih Tunggu BKN

Ridwan Syamsuri

Bagas Godang Ulu Pungkut Madina Direvitalisasi

Editor prosumut.com

Menparekraf Sandi Kunjungi Desa Wisata Denai Lama Deliserdang

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara