Prosumut
Umum

Mei 2019, Penumpang Domestik di Bandara KNIA Turun 20, 30 Persen

PROSUMUT – Jumlah penumpang domestik yang berangkat dari Sumatera Utara melalui Bandara
Internasional Kualanamu selama bulan Mei 2019 mencapai 155.731 orang, atau turun 20,30 persen
dibanding bulan April 2019 yang mencapai 195.395 orang. Secara kumulatif jumlah penumpang
yang berangkat Januari – Mei 2019 mencapai 1.033.134 orang, turun 34,45 persen dibanding dengan
periode yang sama tahun 2018 sebesar 1.576.056 orang.

Di sisi lain, kata Kepala BPS Sumut, Syeh Suhaimi bahwa penumpang domestik yang datang di Sumatera Utara bulan Juni 2019 mencapai 196.741 orang, atau turun 3,17 persen dibanding bulan sebelumnya sebanyak 203.173 orang.

“Selama Januari – Mei 2019 penumpang domestik yang datang mengalami penurunan sebesar 33,80
persen dibanding periode yang sama tahun sebelumnya. yaitu dari 1.675.339 orang menjadi
1.109.058 orang,”katanya, Senin (1/7)

Penumpang angkutan udara tujuan luar negeri, baik yang menggunakan penerbangan
nasional maupun asing, pada bulan Mei 2019 turun sebesar 11,66 persen dibanding bulan April
2019, yaitu dari 90.421 orang turun menjadi 79.875 orang. Secara kumulatif Jumlah penumpang
tujuan luar negeri selama Januari – Mei 2019 mencapai 444.005 orang, atau turun 0,00 persen
dibanding periode yang sama tahun 2018 sebesar 444.006 orang.

“Penumpang yang datang dari luar negeri, pada Bulan Mei 2019 juga mengalami penurunan
4,89 persen bila dibandingkan bulan April 2019, yaitu dari 88.290 orang turun menjadi 83.976 orang,”ujarnya.

Secara kumulatif Januari – Mei 2019 juga mengalami sedikit penurunan yaitu 0,59 poin bila
dibandingkan periode yang sama, yaitu dari 465.247 orang turun menjadi 462.499 orang.

“Sedangkan jumlah penumpang angkutan laut antar pulau (dalam negeri) yang berangkat pada bulan Mei 2019 tercatat sebanyak 10.621 orang atau turun 9.36 persen dibanding bulan sebelumnya sebanyak 11.718 orang,”katanya.

Selama bulan Januari – Mei 2019 mencapai 88.599 orang. atau naik 250.17 persen dibanding periode yang sama tahun 2018 yang mencapai 25.302 orang.

“Jumlah penumpang yang datang pada bulan Mei 2019 tercatat sebanyak 17.570 orang, atau
naik 71.28 persen dibanding bulan sebelumnya sebanyak 10.258 orang. Selama Januari – Mei 2019
jumlah penumpang yang datang mencapai 66.629 orang, mengalami kenaikan 379.83 persen
dibanding periode yang sama tahun sebelumnya yang mencapai 13.886 orang,”katanya.

Jika dilihat dari transportasi barang melalui laut, selama bulan Mei 2019 angkutan barang
antar pulau untuk kegiatan muat barang sebesar 10.477 ton, atau mengalami kenaikan 25.35
persen dibanding bulan April 2019 sebesar 8.358 ton.

Selama Januari – Mei 2019 mencapai 314.261 ton, atau naik 358.37 persen dibanding periode yang sama tahun 2018 sebesar 68.561 ton. Untuk kegiatan bongkar barang pada bulan Mei 2019 mengalami kenaikan 18.39 persen, dari 253.931 ton pada bulan April 2019 menjadi 300.628 ton pada bulan Mei 2019. Selama Januari – Mei 2019 barang yang dibongkar mencapai 5.360.589 ton, mengalami kenaikan 481.65 persen dibanding periode yang sama tahun sebelumnya sebesar 921.614 ton.(*)

Konten Terkait

Sapi Kurban Presiden Jokowi Ngamuk, Tiang Tenda Penyembelihan Rusak

valdesz

Prediksi Pertandingan Ferencvarosi TC vs Molde

Pro Sumut

Jalur Lintas Medan-Berastagi Macet Parah

Editor prosumut.com

Jelang Copa America 2019, Ini Ungkapan Pesimis Messi kepada Timnas Argentina

Ridwan Syamsuri

Sembilan Orang Hanyut di Sungai Tuntungan, 1 Masih Dicari

admin2@prosumut

Kisah Inspiratif Jurnalis Muda Eko Rore, Pernah Bekerja Buruh Bangunan Hingga Jadi MC Terkenal

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara