Prosumut
Politik

KPUD Asahan Tetapkan Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati

PROSUMUT – Rapat pleno Pengundian Nomor Urut Pasangan Calon Bupati dan calon Wakil Bupati Kabupaten Asahan Tahun 2020, bertempat di Sabty Hotel Jln. Diponegoro, Kamis 24 September 2020.

Sesuai Keputusan KPU Kabupaten Asahan No.256/PL.02.03-KPT/1209/KPU-Kab/IX/2020 yang dilaksanakan pada tanggal 23/09/2020 telah menetapkan Pasangan Calon Bupati/Wakil Bupati Asahan Tiga Kontestan yaitu Pasangan H. Surya-Taufik Zainal Abidin, Rosmansyah-Winda Fitrika dan Nurhajizah Marpaung-Henri Siregar.

Dari ketiga Paslon, ditetapkan nomor urut masing-masing Nurajizah-Henry Siregar Nomor Urut 1, H. Surya-Taufik Zainal Abidin nomor urut 2, serta Rosmansyah dan Winda Fitrika Nomor Urut 3.

Semetara itu Ketua KPU Kabupaten Asahan Hidayat dalam sambutannya menyampaikan selain penetapan nomor urut Calon Bupati dan Wakil Bupati, juga dilakukan deklarasi dan penandatanganan Fakta Integritas Penerapan Protokol Kesehatan pencegahan dan pengendalian Covid 19 dan Deklarasi Pilkada atau Kampanye Damai.

“Untuk semua pasangan calon akan mengucapkan ikrar atau janji untuk menciptakan pilkada yang damai dan berintegritas serta patuh terhadap protokol kesehatan,” ucap Hidayat.

Terakhir, Hidayat juga menyampaikan kepada tim kampanye dan tim pemenangan masing masing calon serta para peminpin partai politik untuk tidak melakukan hal hal yang dapat mencederai integritas pilkada ini dan diharapkan untuk dapat mematuhi regulasi yang sudah ditetapkan. (*)

 

Reporter : Nikmatullah Johari
Editor        : Iqbal Hrp
Foto            : 

Konten Terkait

Penjaringan Pilkada Medan, Hasyim Sebut Akhyar Ambil Formulir

Editor prosumut.com

Soal Sikap Partai Demokrat, Sandi Uno Anggap Bumbu Politik

Editor prosumut.com

Ada Gambar Darma Wijaya dan Adlin Tambunan Terpasang?

admin2@prosumut

Kader Gerinda Disebut Sosok Pendamping Bobby di Pilkada Medan

admin2@prosumut

Miris! Youtube KPU Medan Minim Penonton Saat Live Pendaftaran Paslon Pertama

Editor prosumut.com

Rico-Zaki Paslon Pertama Daftar ke KPU Medan

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara