Prosumut
Rilis & Seremoni

Bupati Franc Minta ASN Benar-Benar Dalam Bekerja dan Membangun Dengan Hati

PROSUMUT – Bupati Pakpak Bharat, Franc Bernhard Tumanggor meminta para ASN dilingkungan Pemkab Pakpak Bharat agar benar benar dan sungguh sungguh dalam bekerja serta membangun dengan hati, sehingga  roda pembangunan di Kabupaten Pakpak Bharat bisa berjalan lancar.

“Saya meminta kepada para ASN,  supaya pelayanan kepada masyarakat lebih ditingkatkan. Mari bekerja sama untuk  membangun masyarakat menuju kininduma” pinta Bupati Franc.

Hal ini disampaikanya saat dirinya menjadi pembina upacara pada peringatan Hari Sumpah Pemuda ke -93 di Kantor Kecamatan STTU Julu, Kamis (28/10/21) dan diikuti oleh Camat STTUJUlu, Ucok Benget Berutu, Sekcam serta para staf kantor camat tersebut.

Tahun ini, Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat menyelenggarakan upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke -93  digelar secara sederhana di masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Kantor kecamatan dan instansi pemerintah lainnya.

Sebelum melaksanakan upacara di Kecamatan STTU Julu, orang nomor satu di Kabupaten Pakpak Bharat ini terlebih dahulu berkeliling di seputaran kompleks Perkantoran Indah Sindeka, guna memantau persiapan para OPD melaksanakan upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke -93.

Dalam  upacara peringatan  Hari Sumpah Pemuda ke -93 dengan tema Bersatu Bangkit dan Tumbuh ini,  Bupati Pakpak Bharat, Franc Bernhard Tumanggor, dalam arahannya menegaskan kembali komitmen yang telah dibangun oleh para pemuda yang diikrarkan pada tahun 1928 dalam Sumpah Pemuda.Tema Bersatu, Bangkit, dan Tumbuh, adalah pernyataan bahwa hanya dengan persatuan cita-cita bangsa bisa terwujud.

Usai pelaksanaan upacara, Bupati Pakpak Bharat, Franc Bernhard Tumanggor mengajak camat dan para staf  untuk minum teh bersama di halaman Kantor Camat STTU Jehe guna berdialog terkait kondisi masyarakat serta program pertanian masyarakat di STTU Julu. (*)

 

Editor        : Iqbal Hrp
Foto            : 

Konten Terkait

Ratusan Anggota PWI Sumut Antusias ikut Program FJPP

Editor Prosumut.com

Indosat Sumatra Dukung Penuh HUT Gunungsitoli ke-347, Bawa Semangat Digitalisasi ke Nias

Editor prosumut.com

Gelar Malam Keakraban Taruna Korps Medan, Edy Ketemu Anaknya

Editor prosumut.com

Eldin Harapkan Universitas Bisa Bersaing di Luar Negeri

Editor prosumut.com

Ramadan dan Idulfitri 2021, Layanan Data Telkomsel Tumbuh 39 Persen

Editor prosumut.com

Evaluasi Pencegahan Stunting, Tim Monev On Site Ke Langkat

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara