Prosumut
Media

Raker Perdana PWI Langkat: Bentuk Koperasi Hingga Gelar UKW

PROSUMUT – Pengurus baru PWI Langkat menggelar rapat kerja perdana tahun 2021 di kantor Jalan Proklamasi Kelurahan Kwala Bingai Kecamatan Stabat, Rabu 6 Januari 2021. Ketua PWI Langkat M Darwis Sinulingga langsung memimpin rapat.

Agendanya membentuk pengurus Koperasi PWI Langkat dan merancang kegiatan UKW yang akan digelar dalam waktu dekat. Darwis menjelaskan, raker perdana ini sesuai dengan visi dan misi PWI Langkat.

“Sekarang kita lebih kompak dan solid. Karena itu, saya mengajak semua pengurus dan anggota untuk bersatu dan kompak,” katanya.

“Konferensi sudah usai, tidak ada lagi kubu-kubuan. Mari kita bangun dan majukan PWI ini bersama-sama. Sebab, PWI ini bukan milik saya sendiri, tapi milik kita bersama,” sambungnya.

Sementara itu, PWI Langkat berencana akan menggelar UKW pada April 2021 mendatang. Karena itu, ia berharap agar seluruh pengurus dan anggota mau bergerak mencari mitra kerja yang ideal untuk menyukseskan pelaksanaan UKW.

“Untuk sementara ini, kami sudah menjajaki kerjasama dengan Diskominfo Langkat. Namun kami berharap, pihak swasta juga,” katanya.

“Saya bangga dan saya berharap, agar kekompakan ini dapat terus dijaga dengan baik,” tambahnya. (*)

Adapun pengurus koperasi yang terpilih dari proses musyawarah yakni:

Penasehat                : M Kadri Koto, Robert Surbakti, H Zulfahmi Isa dan H Ramli Ananta
Ketua                         : Menanti Ginting
Wakil Ketua              : Susanto, Asrirais Nasution, Hasrizal dan M Sajari
Sekretaris                  : Abdul Malik Ariadi
Wakil Sekretaris       : Budi Zulkifli, Endang Junaidi, Bambang Subandono dan Taufik Hidayat
Bendahara                 : Alimuddin Lubis
Wakil Bendahara       : M Salim, Rudi Dalimunte, Erwin Syahputra dan M Wahyudi
Dewan Pengawas     : Abdul Hakim, Gunarso KB, Cipto Wasitra dan Hasan Basri

 

Reporter : Muhammad Akbar
Editor        : Iqbal Hrp
Foto            : 

Konten Terkait

Buntut Cerpen LGBT, Biro Mahasiswa Ambil Alih Persma USU

Val Vasco Venedict

Pengurus Forwakes Silaturahmi dengan Kepala Dinkes Sumut

Editor prosumut.com

Uni Lubis Kembali Pimpin FJPI Forum Jurnalis Perempuan Indonesia

Editor prosumut.com

Workshop SMSI Sumut, Bahas Masa Depan Media Digital

Editor Prosumut.com

Budi Lubis Terpilih Ketua Forwakes Sumut

Editor prosumut.com

Grab Gelar OlympiaGrab 2019 di Medan

Ridwan Syamsuri
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara