Prosumut
Pemerintahan

Persiapan PTM, Ratusan Siswa SMP di Perbaungan Divaksin

PROSUMUT – Ratusan murid SMPN II Kota Galuh Kecamatan Perbaungan disuntik vaksin tahap I yang digelar digedung sekolah tersebut belum lama ini.

Kepala SMPN II Irwansyah mengatakan vaksinasi ini dilakukan jelang pembelajaran tatap muka (PTM) yang akan digelar di Kabupaten Sergai pada bulan ini.

“Vaksinasi ini dilakukan menjelang Pembelajaran Tatap Muka (PTM) pada 13 September 2021 mendatang,” kata Irwansyah.

Menurut dia, ada 300 lebih murid yang akan disuntik vaksin pada hari ini terdiri dari siswa kelas 7, 8 dan 9.

“Adapun vaksin yang digunakan adalah vaksin jenis sinovac,” sebutnya.

Irwansyah menambahkan dengan adanya vaksinasi yang dilakukan disekolah SMPN II ini mendapat dukungan dari orang tua siswa.

“Vaksinasi ini dilakukan dengan mengikuti protokoler kesehatan (Prokes) yang ketat, sebagai prasyarat untuk mengikuti PTM terbatas bagi para murid,” ucapnya.

Irwansyah menyebutkan sebelum dilakukan vaksinasi, pihak sekolah sudah mensosialisasikan kepada siswa/i dengan persetujuan dari orang tua maupun wali murid dengan mengisi surat persetujuan.

“Harapan saya semoga kegiatan vaksin pada hari ini berjalan lancar dan tidak ada kendala apapun,” harap Irwansyah.

Sedangkan kegiatan vaksin yang dilakukan pada hari mendapat tanggapan positif dari orang tua maupun wali murid yang antusias mengawal anaknya untuk divaksin di sekolah.

Sementara pihak tenaga kesehatan (Nakes) yang berasal dari Puskesmas Perbaungan menyiapkan sekitar 500 dosis untuk siswa yang divaksin. (*)

 

Reporter : Surya
Editor        : Iqbal Hrp
Foto            :
 

Konten Terkait

Investasi Online Wajib Buat LKPM

Editor prosumut.com

Akhir Tahun, Pemkab Langkat Antisipasi Lonjakan Kasus Covid-19

Editor Prosumut.com

Bupati Pakpak Bharat Hadiri Pisah Sambut Danrem 023/KS

Editor prosumut.com

Wabup Langkat Rapat Monitoring Pencegahan Korupsi dengan KPK RI

Editor Prosumut.com

Pekan Nasional Keselamatan Jalan Digelar di Binjai

Editor prosumut.com

Jambore Kader PKK, Sergai Raih Berbagai Penghargaan

Ridwan Syamsuri
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara