Prosumut
Budaya

Peringatan Tahun Baru Islam di Labuhanbatu, Ini Kata Andi

PROSUMUT – Bupati Labuhanbatu H Andi Suhaimi Dalimunthe didampingi Ketua TP PKK Hj Rosmanidar Hasibuan memperingati Tahun Baru Islam 1442 H bersama Perwiritan Yasin Akbar wilayah II Kecamatan Rantau Selatan Kamis 20 Agustus pukul 07.00 WIB di Mesjid Darul Jannah, Jl HM. Said, Kelurahan Perdamean, Sigambal.

Agenda rutin tahunan ini diawali dengan pawai akbar diikuti oleh ratusan ibu-ibu perwiritan yang dilepas langsung oleh Camat Rantau Selatan H Azhar Rambe serta dilanjutkan dengan tausiyah oleh ustadz Muhammad Toyyibin.

Andi Suhaimi melalui pidato bimbingan dan arahannya mengatakan acara tahun baru islam kali ini sangat berbeda dengan tahun baru tahun yang sebelumnya.

BACA JUGA:  Ciptakan Generasi Humanis dan Peka terhadap Alam Lewat Kebudayaan

Tahun baru 1 Muharram yang lalu kata Bupati, dilakukan kegiatan besar di Simpang Enam, menghadirkan ustaz terbaik dari Medan dan Jakarta.

“Kita tidak mau tahun baru Islam ini lebih kecil dibandingkan tahun baru Masehi. Tapi hari ini tahun ini berbeda, niat hati ingin membuat lebih besar lagi seperti program kita yang membesarkan hari-hari besar umat Islam di Kabupaten Labuhanbatu,” jar Andi.

“Tapi hari ini keadaan pandemi covid merambah bangsa dunia dan Kabupaten yang kita cintai ini makanya tidak bisa kita perbuat. Tapi dengan demikian tidaklah mengurangi Iman ketakwaan kita kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala. Semoga tahun ini kualitas iman kita jauh lebih baik dari tahun sebelumnya,” tambahnya.

BACA JUGA:  Sofyan Tan: Teater Memberi Pesan Moral yang Kuat

Mengisi kajian, Ustaz Muhammad Toyyibin dalam tausiyahnya mengajak umat islam untuk melakukan 3 hal diantaranya memperbanyak beristighfar, meningkatkan ketaqwaan kepada Allah serta mempererat silaturahmi. Karena Silaturahmi akan membuat Kabupaten ini terus maju dan sejahtera ketika masyarakatnya terus bersilaturahmi dengan sesama umat manusia.

“Begitu banyak cobaan yang diberikan Allah, salah satunya covid-19. Perbanyak istighfar semoga Allah mencurahkan rahmat dan hidayahnya untuk Kabupaten Labuhanbatu,” sebutnya.

BACA JUGA:  Ciptakan Generasi Humanis dan Peka terhadap Alam Lewat Kebudayaan

Ketua Wirit Yasin Akbar wilayah II Rantau selatan Hj, Faridah Lubis di dampingi Ketua TP PKK Kecamatan Rantau Selatan Hj Nurhayana Azhar Rambe yang juga sebagai penasehat mengatakan bahwa wirit yasin tersebut telah 20 tahun lamanya berjalan.

“Ada 28 perwiritan yang tergabung di wilayah II yang dibimbing oleh Camat Rantau Selatan serta Ibu Camat selaku penasehat. Semoga kedepannya ini terus berlanjut dengan baik,” ujarnya.

 

Reporter : Sofyan Ritonga
Editor        : Iqbal Hrp
Foto            : 

Konten Terkait

Nelayan Tradisional di Secanggang Langkat Dapat Bantuan Covid-19

admin2@prosumut

Rekor MURI, Pelajar dan ASN di FDT 2019.  Siapa Pengunjungnya?

Editor prosumut.com

Pertamina Dukung Upaya Pemprov Pulihkan Ekonomi Sumut

admin2@prosumut

Jum’at Barokah, Yonif 8 Marinir Tangkahan Lagan Berbagi Sembako

admin2@prosumut

Telkomsel Hadirkan Video Challenge Berhadiah Puluhan Juta

Editor prosumut.com

FK Puspa Binjai Diharapkan Terus Membantu Permasalahan Perempuan dan Anak

Editor Prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara