Prosumut
Kesehatan

Pasca Operasi Kembar Siam, Adam dan Malik Segera Pulang

PROSUMUT – Bayi kembar siam dempet perut yang telah menjalani operasi pemisahan tubuh, Adam dan Malik dikabarkan akan segera dipulangkan ke Tapanuli Utara (Taput).

Keduanya disebutkan sudah bisa dibawa pulang ke rumah tinggal orang tuanya Senin 26 Agustus 2019 pekan depan.

“Senin (26 Agustus 2019) rencana pemulangan bayi kembar siam,” ujar Kasubag Humas RSUP H Adam Malik, Rosario Dorothy Simanjuntak (Rosa), Jumat 23 Agustus 2019.

BACA JUGA:  Anggota PKK Dituntut Berperan Tekan Stunting

Kata Rosa, dalam acara pemulangan bayi kembar itu akan dihadiri oleh Gubernur Sumut Edy Rahmayadi, Dinas Kesehatan Sumut dan bupati Taput.

“Kondisi kedua bayi semakin membaik. Namun, orang tua mereka perlu mendapat pembelajaran agar bagaimana ke depannya merawat si kembar. Hal ini supaya tidak ada masalah ke depan dengan kesehatan si anak,” pungkas dia.

BACA JUGA:  RS Columbia Asia Aksara Tawarkan Diskon Layanan Kesehatan Lewat Loyalty Membership

Sebelumnya, bayi kembar siam dempet perut ini berhasil dipisah tubuhnya oleh tim medis RSUP H Adam Malik melalui operasi pada, Selasa 23 Juli 2019.

Operasi dilakukan karena dari hasil analisis tim dokter ada pembuluh darah mereka yang menyeberang.

“Ada bagian dari hati yang menyatu dengan jarak 4,2 cm. Hatinya menempel sedikit karena ada jaringan yang lengket. Selain itu, ada pembuluh darah yang menyeberang,” ujar Sekretaris Tim Dokter Penanganan Adam dan Malik, dr Rizky Adriansyah SpA.

BACA JUGA:  RS Columbia Asia Aksara Tawarkan Diskon Layanan Kesehatan Lewat Loyalty Membership

Diketahui, Adam dan Malik tidak lahir di RSUP Haji Adam Malik. Melainkan, di RSUD Sibolga pada tanggal 22 November 2018 lalu. Bayi tersebut lahir dengan memiliki berat 4,7 kg dan tinggi 45,55 cm. (*)

Konten Terkait

Cuti Bersama, RS Pemerintah Berlakukan Pelayanan Satu Pintu

Editor Prosumut.com

Satu Lagi Warga Asahan Positif Covid-19

admin2@prosumut

Antisipasi Corona, Karyawan Bulog Usia Di Atas 50 Tahun Diliburkan

admin2@prosumut