Prosumut
BudayaTokoh/Obituari

Jangan Merasa Tua, Deretan Nama ini Jadi Miliuner di Usia Nyaris Senja!

PROSUMUT.COM – Saat melihat daftar nama-nama orang sukses di dunia, kamu mungkin berasumsi kalau kesuksesan itu diperoleh karena harta warisan atau popularitas keluarga.

Namun, kenyataannya berbanding terbalik karena mereka justru menuai kesuksesan berkat usaha dan kerja kerasnya sendiri.

Banyak dari mereka justru mencapai kesuksesan saat usianya tidak lagi muda, yakni 30 tahun ke atas.

Beberapa bahkan meraih sukses saat usianya 40-an, 50-an, dan 70-an lho!

Penasaran siapa saja mereka? Berikut 9 tokoh dunia yang sukses di usia 30-an seperti yang dilansir dari situs Business Insider.

Semoga kisah sukses mereka bisa menginspirasi kita!

1. Jeff Bezos – 31 tahun
Nama bos Amazon ini sudah sangat mendunia, tapi tahukah kamu kalau kesuksesan ini baru dicapainya saat berusia 31 tahun.

Sebelum meluncurkan e-commerce kelas kakap, Amazon, Bezos memulai kariernya di Wall Street dan beberapa perusahaan keuangan lainnya.

Setelah sukses mendirikan Amazon, Jeff Bezos mendirikan Blue Origin, perusahaan penerbangan luar angkasa pada tahun 2000.

Bakat Bezos di bidang teknologi sudah terlihat sejak usianya masih dini.

Kala itu, Bezos kecil acap kali mengutak-atik alarm listrik miliknya agar sang adik tidak bisa masuk seenaknya ke dalam kamar.

2. Safra Catz – 39 tahun
Pendidikan Hukum yang diembannya saat kuliah dulu tak menjadikan karier Safra Catz mentok di dunia hukum saja.

Pada tahun 1999, Safra resmi bergabung dengan perusahaan teknologi bernama Oracle, menjabat sebagai so-CEO.

Dan tahun 2014, Safra resmi menjadi CEO Oracle menggantikan Larry Ellison.

Kini, nama Safra Catz masuk dalam nama miliarder terkaya di dunia versi Majalah Forbes pada tahun 2019 silam.

Mengagumkan, bukan?

3. John Glenn – 53 tahun
John Glenn merupakan astronot Amerika pertama yang berhasil sampai ke Planet Bumi pada tahun 1963, tepatnya saat berusia 41 tahun.

Namun, namanya semakin dikenal saat John terpilih menjadi senator di Amerika Serikat selama tiga periode berturut-turut saat usianya 53 tahun.

4. Jack Weil – 45 tahun
Rockmount Ranch Wear, merupakan perusahaan manufaktur pakaian cowboy ternama di Amerika Serikat yang didirikan dan dikelola oleh Jack Arnold Weil.

Pakaian buatannya bukanlah pakaian mahal, tapi pernah dikenakan oleh Presiden Ronald Reagan dan penyanyi legendaris, Elvis Presley.

Perusahaan ini dikelola Jack selama kurang lebih 62 tahun, menjadikannya sebagai CEO pertama di Amerika Serikat yang masih bekerja di usia tua.

Jack menghembuskan nafas terakhirnya saat berusia 107 tahun.

5. Momofuku Ando – 48 tahun
Selanjutnya ada Momofuku Ando, pengusaha Jepang yang berhasil mendirikan perusahaan mie instan pertama di dunia tahun 1958, bernama Nissin Food Products.

Ide membuat mie ini muncul saat terjadi krisis makanan di Jepang pasca Perang Dunia ke-2.

Sebelum mendirikan Nissin, Ando menjalankan usaha koperasi.

Namun, usaha ini bangkrut pada tahun 1957 yang membuatnya harus kehilangan semua kekayaan yang diperoleh sebelum akhirnya bisa bangkit lagi dari perusahaan Nissin.

6. Martha Stewart – 58 tahun
Setelah resign dari dunia modeling, Martha Stewart melanjutkan kariernya sebagai seorang pialang saham sampai tahun 1973.

Lalu, memutuskan untuk membuka usaha katering sekaligus menjadi penulis untuk artikel masak-memasak dan kerajinan tangan.

Dan puncak kesuksesannya terjadi tahun 1999, saat Martha tercatat sebagai First Female Self-Made Billionaire pertama atas perusahaannya sendiri, Mrtha Stewart Living Omnimedia.

Butuh proses dan perjuangan hingga puluhan tahun untuk menorehkan rekor ini.

7. Gary Heavin – 30 tahun
Gary mendirikan bisnis gym khusus wanita, bernama Curves Fitness di usianya 30 tahun bersama istri tercinta, Diane Heavin.

Bisnis kebugaran milik Gary mencatatkan rekor fantastis di tahun 2006, dimana Curves mempunyai 10.000 cabang.

Sejujurnya, Gary sudah menjadi seorang milioner sejak usia 25 tahun, tapi kala itu usahanya bangkrut sebelum akhirnya bangkit lagi dan menjadikannya sukses kembali.

8. Samuel L.Jackson – 43 tahun
Saat ini, nama Samuel L.Jackson dikenal di seluruh dunia apalagi setelah sukses membintangi film ternama, seperti Unbreakble, The Avengers, dan Captail Marvel.

Tapi, popularitas ini tidak diraihnya dalam semalam karena Samuel mengawali kariernya sebagai pemeran tambahan saja selama bertahun-tahun lamanya.

Tapi saat usianya 43 tahun, nama Samuel L.Jackson mendadak dikenal publik berkat kesuksesan film yang dibintanginya, Jungle Fever (1991).

Sejak saat itu, dia kacap kali ditawari untuk membintangi sejumlah film terkenal.

9. Anna Mary Robertson Moses – 78 tahun
Usia bukan hambatan untuk berkarya, setidaknya itulah yang dipegang teguh oleh wanita yang kerap disapa Grandma Moses ini.

Dirinya memulai karier sebagai pelukis saat berusia 78 tahun, dan hasil lukisannya berhasil dipajang di beberapa museum.

Satu lukisannya yang paling bersejarah yaitu Sugaring Off, berhasil dilelang dengan harga fantastis sebesar 1,2 juta US Dollar pada tahun 2006 silam.

Usia Bukan Penentu Kesuksesan
Age is only a number, jadi jangan jadikan usia sebagai penghalang untuk sukses karena kesuksesan itu sendiri tidak ditentukan oleh umur.

Semoga 9 nama tokoh di atas bisa semakin memotivasimu untuk meraih sukses, ya!

Berdoa, tetap semangat dan lakukan yang terbaik agar usahamu membuahkan hasil. (*)

Sumber : Fimela
Editor : Val Vasco Venedict
Foto : Republika

Konten Terkait

Dianggap Sesat, Buku-buku “Harry Potter” Dibakar Para Pendeta

Editor prosumut.com

Bupati Labuhanbatu Dorong Peluang Usaha Budidaya Ikan

admin2@prosumut

Ribuan Paket Program Kebahagiaan Ramadan Sampai ke Warga

admin2@prosumut

Alfamidi Bagikan 12.175 Paket Sembako Kado Ramadan 

Editor prosumut.com

Oknum DPRD Medan Tanam Benih dengan Cewek Kisaran; Walau Kesal, Risma Wati Beber Kenangan Pacaran

Ridwan Syamsuri

BRI Peduli, Ini Harapan Bupati Asahan ke Agen BRILink

admin2@prosumut
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara