PROSUMUT – Bupati Asahan H Surya kembali menggelar kegiatan rutin berolahraga sepeda santai pada Minggu pagi, 28 Juni 2020 bersama komunitas pesepeda.
Untuk ketiga kalinya sejak ia menggencarkan gerakan bersepda menjaga kekebalan tubuh di masa pandemi, sejak tiga pekan terkahir. Baginya olahraga ini mejaga kesehatan, ditambah lagi kini banyak orang yang mengisi waktu luang untuk gowes santai di berbagai tempat.
Dengan kata lain, olahraga ini seperti menjadi satu dari banyak hal tentang skema normal baru atau kebiasaan baru yang direncanakan. Meskipun kegiatan ini juga banyak dilalukan sejak lama.
Bupati bersama Hj Titiek Sugiharti Surya dan komunitas pesepeda menyusur Jalan Lingkar Sidodadi menuju Sukadame Barat dan kembali ke Rumah Dinas.
“Sepeda santai ini dilakukan untuk ke tiga kali, menjelang normal baru, dan diharapkan dapat menjadi rutinitas dalam rangka menjaga kebugaran tubuh di tengah pandemi Covid-19,” ucap H Surya.
Menurutnya, bersepeda di tengah pandemi Covid-19 sangat diperlukan selain untuk mengoptimalkan pertumbuhan tulang, juga meningkatkan imun tubuh seseorang. “Jadi kegiatan ini sangat bermanfaat bagi kebugaran tubuh,” ucap H Surya usai bersepeda dengan stndar protokol kesehatan. (*)
Editor : Iqbal Hrp
Foto :