Prosumut
Politik

DPD Golkar Deliserdang Bentuk Panitia Musda X

PROSUMUT – DPD Tingkat II Partai Golkar Kabupaten Deliserdang secara resmi membentuk panitia Musyawarah Daerah (Musda) X. Pemilihan Ketua DPD Tingkat II Partai Golkar Deliserdang nantinya akan dilakukan secara ketat dan menerapan protokol kesehatan.

Hal itu dikatakan Ketua Panitia Penyelenggara Musda X Partai Golkar Deliserdang terpilih, Thomas Darwin Sembiring bersama Sekretaris Ok Arwindo dan Steering Committee Zul Amri serta Organizing Committee, Rahman ketika ditemui Kantor Partai Golkar Deliserdang, Jalan Kaya Jasa, Lubukpakam, Kamis 27 Agustus 2020.

Zul Amri menerangkan, Musda X Partai Golkar Deliserdang direncanakan 1 September 2020. Adapun rapat pleno Partai Golkar dalam hal pembentukan panitia Musda X dipimpin langsung Ketua DPD Partai Golkar Deliserdang T Akhmad Tala’a dan Sekretaris Ricky P Nasution.

Adapun dasar Musda X kata Zul Amri yaitu intruksi pelaksanaan Musda X Partai Golkar Se Sumut nomor B-632/GK-SU/VIII/2020. Dengan surat instruksi DPP Partai Golkar nomor SI-3/Golkar/VII/2020 tanggal 1 Juli 2020 tentang instruksi merencanakan, mempersiapkan dan menyelenggarakan musda partai Golkar tingkat kabupaten/kota.

“Musda X akan dilaksanakan di Cadika Komplek Pemkab Deliserdang di Lubukpakam dan akan menerapkan protokol kesehatan secara ketat nantinya,” terang Zul Amri.

Adapun bagi kader yang ingin mendaftar jadi calon Ketua Partai Golkar Deliserdang sudah dibuka pendaftaran mulai hari ini hingga 3 hari ke depan, sesuai hari kerja.

Dengan syarat-syarat, kata Zul Amri, pernah menjadi pengurus Partai Golkar selama satu periode penuh, pendidikan minimal S-1 atau sederajat, aktif terus menerus menjadi anggota Partai Golkar sekurang-kurangnya 5 tahun dan tidak pernah menjadi anggota parpol lain.

Dinyatakan lulus mengikuti pendidikan dan pelatihan kader partai Golkar, memilki prestasi, memiliki kapasitas, tidak terlibat G 30 S/PKI, bersedia luangkan waktu untuk partai dan berdomisili wilayah Deliserdang. (*)

 

Reporter : Sahat Tampubolon
Editor         : Iqbal Hrp
Foto             : 

Konten Terkait

Pilkada Binjai 2020, Timbas Ambil Formulir PDI-Perjuangan

Editor prosumut.com

Ratusan Ustaz di Asahan Deklarasikan Ganjar Presiden 2024

Editor prosumut.com

3 Tokoh Kunci ini Pertemukan Jokowi-Prabowo di MRT

Val Vasco Venedict

Utamakan Kader di Pilkada, Ini Kata Japorman Soal Akhyar

Editor prosumut.com

Kuasai Materi & Beretika, Bobby Dinilai Unggul

Editor Prosumut.com

Jaringan Ustadz di Langkat: Kepemimpinan Ganjar Layak Naik ke Tingkat Nasional

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara