Prosumut
Pemerintahan

Data PDP Positif Covid-19 di Kota Tebingtinggi Bertambah

PROSUMUT – Jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) berstatus Positif terjangkit Covid-19 di Kota Tebingtinggi bertambah menjadi 3 (tiga) orang. Dan saat ini pasien tersebut tengah menjalani perawatan di salah satu rumah sakit di Kota Medan.

Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 juga masih menelusuri riwayat perjalanan dari pasien positif Covid-19 warga Kota Tebingtinggi tersebut.

Hal ini disampaikan oleh Kadis Kesehatan yang juga Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Tebingtinggi dr Nanang Fitra Aulia, Jumat 1 Mei 2020 sore di Posko, Jalan Sutomo.

BACA JUGA:  Rico Waas dan Zakiyuddin Kompak di Ruang Publik

Dilaporkan dr Nanang, hingga Jumat 1 Mei 2020 pukul 12.00 WIB jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) di Kota Tebingtinggi terdapat sebanyak 315 orang, dan jumlah PDP sebanyak 1 orang, sementara jumlah PDP positif terjangkit Covid-19 berjumlah sebanyak tiga orang.

“Sebelumnya warga PDP Positif Covid-19 di Tebingtinggi berjumlah sebanyak dua orang, namun kini telah bertambah menjadi tiga orang. Dua dinyatakan positif terjangkit Covid-19 dengan PCR dan satu orang lainnya dinyatakan positif melalui Rapid Test,” terang Nanang.

Dikatakan Nanang, semangat dan tekad kita bersama demi memutuskan mata rantai dari penyebaran virus Korona atau Covid-19 ini tidak boleh berhenti sampai disini saja, meskipun tergerus oleh waktu yang telah banyak mengorbankan, pemikiran, waktu, tenaga dan materi tidaklah boleh menjadi sia-sia saja.

BACA JUGA:  Rico Waas dan Zakiyuddin Kompak di Ruang Publik

“Jadi kepada kita semua warga Kota Tebingtinggi, jika kita ingin wabah Covid-19 ini dapat selesai, marilah kita mematuhi segala himbauan dari pemerintah Kota Tebingtinggi,” terang Nanang.

Nanang juga menambahkan saat ini telah terjadi penurunan dari jumlah ODP yang ada di Kota Tebingtinggi, dan ini diharapkan dapat terus terjadi penurunan hingga pandemi wabah virus Korona atau Covid-19, yang tragisnya tidak hanya berdampak pada kesehatan manusia namun juga pada perekonomian masyarakat kita dari segala aspek ini dapat segera berakhir.

BACA JUGA:  Rico Waas dan Zakiyuddin Kompak di Ruang Publik

“Tidak ada kata lain selain semangat dan tekad yang terus harus kita gelorakan bersama untuk memutus mata rantai dari penyebaran virus Covid-19 dengan mematuhi segala anjuran dan himbauan dari pemerintah.” imbuh dr Nanang. (*)

 

Reporter : Ronald Pasaribu
Editor       : Iqbal Hrp
Foto           :

Konten Terkait

153 Tahun Kota Binjai, Wabup Langkat Berharap Kian Maju

Editor prosumut.com

Tim Operasi Yustisi Langkat Hilir Gelar Apel Kesiapan

Editor Prosumut.com

KPU Luncurkan Maskot dan Jingle Pilkada Binjai

Editor prosumut.com

Polres Tebingtinggi Bersama Forkopimda Bagikan 23 Ribu Masker

Editor Prosumut.com

Bupati Sampaikan Penyemangat Kepada Tenaga Medis RSUD Rantauprapat

Editor Prosumut.com

Komisi II DPRD Medan Bahas Kinerja Triwulan I-2025 Disdikbud

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara