Prosumut
Pemerintahan

Bupati Sergai Terima Anugerah Kebudayaan dari PWI

PROSUMUT – Bupati Serdang Bedagai (Sergai) Ir H Soekirman menerima penghargaan Anugerah Kebudayaan dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat Jakarta.

Penghargaan itu secara langsung diberikan oleh ketua PWI Pusat Atal S Depari, disaksikan Presiden RI Ir H Joko Widodo, beserta Menteri Kordinator (Menko) Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Prof Dr Muhajir Efendi MAP bersama undangan lainnya pada saat peringatan Hari Pers Nasional (HPN) ke 74 dihalaman kantor Gubernur Kalimantan Selatan Banjarmasin, Sabtu 8 Februari 2020.

Bupati Sergai merupakan 10 kepala daerah yang menerima Anugerah Kebudayaan tersebut.

Adapun 10 kepala daerah yang menerima penghargaan itu adalah Bupati Serdang Bedagai (Sergai), Gunung Kidul, Halmahera Barat, Luwu Utara, Ambon, Tabalong, Tulang Bawang Barat, Banjarmasin, Baubau dan Tangerang Selatan.

BACA JUGA:  Wabup Langkat Hadiri Paripurna Hari Jadi ke-77 Provinsi Sumatera Utara

Anugerah Kebudayaan yang diterima Bupati Sergai ini merupakan rangkaian dari proses penilian yang dilakukan oleh PWI Pusat kepada Bupati/Walikota se-Indonesia yang telah memberikan perhatian penuh terhadap pengembangan kebudayaan dalam membangun daerahnya.

Usai menerima penghargaan tersebut, Bupati yang didampingi Kadis Kominfo Sergai H Akmal mengucapkan terimakasih kepada organisasi PWI Pusat, yang telah menggagas perhelatan ini sehingga berjalan sangat baik dan sesuai yang diharapkan.

Pada kesempatan itu Soekirman mengatakan, tentunya akan menjadi motivasi bagi Pemkab Sergai bersama seluruh rakyat Tanah Bertuah Negeri Beradat, yang hidup dalam keberagaman.

BACA JUGA:  Wabup Langkat Hadiri Paripurna Hari Jadi ke-77 Provinsi Sumatera Utara

“Selain itu, anugeerah ini merupakan suatu pengamalan dari Undang Undang nomor 5 tahun 2017 tentang Kemajuan Kebudayaan indonesia yang ada di Kabupaten Sergai,” katanya.

“Dengan hadirnya kami bersama PWI di peringatan HPN ini semoga menjadi modal dasar dalam memajukan ekonomi kreatif, pariwisata dan juga budaya di masyarakat,” tambahnya.

Sebelumnya, Soekirman melakukan dialog kebudayaan pada saat rangkaian kegiatan acara HPN tersebut.

Dalam dialog itu dirinya di daulat sebagai narasumber kebudayaan yang digelar oleh PWI Pusat di Hotel Mercure Banjarmasin.

Dia mengatakan, Kabupaten Sergai memiliki konsep pengembangan budaya melalui kampung budaya, diantaranya Melayu, Jawa, Batak, Bali dan Banjar.

“Ini semua berhasil menjadi role modal dalam pembangunan dengan pendekatan budaya di Tanah Bertuah Negeri Beradat. Seperti membangun mental kepribadian dengan berlandaskan pada nilai logika, etika dan estetika, kata Soekirman.

BACA JUGA:  Wabup Langkat Hadiri Paripurna Hari Jadi ke-77 Provinsi Sumatera Utara

Menurut Soekirman, semua itu berpadu untuk mewujudkan pluralisme (keberagaman) yang sejalan dengan toleransi. Toleransi yang akan menghasilkan kepercayaan.

“Pada akhirnya trust (kepercayaan) ini dapat menguatkan kohesivitas kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara,” tandasnya.

Pada puncak perayaan HPN ke 74 itu, turut dihadiri oleh ketua DPR RI Puan Maharani, ketua MPR Bambang Soesatyo, para Menteri Kabinet Indonesia Maju, para Duta Besar, para Gubernur, Bupati/Walikota dan Insan Pers se-Indonesia. (*)

Konten Terkait

Gubernur Lantik Bupati-Wakil Bupati Sergai Periode 2021-2024

Editor Prosumut.com

Libur Nataru, Pelaku Usaha Harus Batasi Jam Operasional

Editor Prosumut.com

Tinjau Kebakaran Brandan, Ondim Janji Bantu Rehab Rumah Korban

Editor prosumut.com

Wali Kota Hadiri Baksos Pengobatan Massal Brimob Binjai

Editor prosumut.com

Majukan Perekonomian dengan Manfaatkan Revolusi Industri 4.0

Editor prosumut.com

Pematang Jaya Raih Anugerah Kecamatan Giat Literasi

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara