Prosumut
Kesehatan

Bersama Muspika Perbaungan, Anggota DPRD Sergai Disinfektan Fasum

PROSUMUT – Antisipasi penyebaran virus Corona (Covid-19) di Kecamatan Perbaungan, Anggota DPRD Sergai Ilham Ritonga bersama Muspika melakukan penyemprotan disinfektan ditempat fasilitas umum, seperti Masjid AR Rasyid, SPBU, Sergai Walk dan rumah makan, Kamis 26 Maret 2020.

Penyemprotan ini merupakan aksi tanggap mengantisipasi penyebaran Covid-19 di Perbaungan. Karena langkah tersebut diyakini juga dapat memutus mata rantai penyebaran virus asal Wuhan Tiongkok.

BACA JUGA:  Anggota PKK Dituntut Berperan Tekan Stunting

“Kami terus mengimbau, kepada seluruh masyarakat agar selalu senantiasa menjaga diri, seperti jangan berkumpul ditempat keramaian, jaga jarak dengan orang lain, tetap berdiam diri dirumah, selalu mencuci tangan dengan sabun cairan pencuci tangan, dan menjaga jarak dengan orang lain, sampai situasi benar-benar kondusif,” imbau Ilham.

BACA JUGA:  RS Columbia Asia Aksara Tawarkan Diskon Layanan Kesehatan Lewat Loyalty Membership

Kegiatan serupa lanjutnya, akan terus berlanjut dengan harapan seluruh perangkat pemerintah hingga tingkat desa mengikuti langkah seperti ini.

“Kita mendorong semua lapisan masyarakat dengan mengandeng pemerintah daerah, kecamatan dan desa supaya mengambil kebijakan cepat tanggap. Segera mengantisipasi penyebaran virus Corona ini dengan melakukan penyemprotan disinfektan ke rumah-rumah warga, karena ini menyangkut hajat hidup orang banyak,” kata politisi Partai Gerindra ini. (*)

BACA JUGA:  Anggota PKK Dituntut Berperan Tekan Stunting

Konten Terkait

Dirut Resmikan Penambahan Ruang Isolasi IGD RSUP HAM

Editor prosumut.com

Sebulan Sembuh, Ajudan Wagub Sumut Kembali Positif Covid-19

admin2@prosumut

Rutin Bermain Futsal Picu Kecerdasan Otak

Val Vasco Venedict