Prosumut
aris yudhariansyah
Kesehatan

Angka Kasus Covid-19 Bertambah 76 Orang di Sumut

PROSUMUT – Juru bicara (Jubir) Satgas Penanganan Covid-19 Sumut dr Aris Yudhariansyah menyebutkan, berdasarkan data Satgas Penanganan Covid-19 Sumut, angka positif corona bertambah 76 orang.

“Kini, totalnya menjadi 13.894 orang dari hari sebelumnya 13.818 orang. Penambahan (poisitif) terbanyak dari Kota Medan 22 orang. Kemudian, Tapteng 13, Paluta 8, Asahan 6, Sibolga 5, Padangsidimpuan dan Pakpak Bharat 4, Langkat 3, Binjai, Karo, dan Labuhanbatu 2. Selanjutnya, Humbahas, Sergai, Tebing Tinggi, Deli Serdang, dan Labusel 1,” sebut Aris, Selasa 11 November 2020.

BACA JUGA:  Bayi Kembar Siam Dempet Berhasil Dipisahkan RS Adam Malik: Brian Selamat, Drian Meninggal

Untuk angka kesembuhan, sambung Aris, bertambah 67 orang. Saat ini, totalnya menjadi 11.370 orang dari hari sebelumnya 11.303 orang.

“Kasus sembuh paling banyak didapatkan dari Deli Serdang 48 orang. Lalu, Tapteng 15, dan Nias Barat 4,” ujarnya.

Terkait penambahan angka meninggal, Aris membeberkan, bertambah 3 orang dan saat ini jumlahnya menjadi 569 orang. Penambahan 3 kasus meninggal tersebut diperoleh dari Deli Serdang 2 orang dan Sibolga 1 orang.

“Jumlah tertinggi yang meninggal dunia masih berasal dari Medan 294 orang. Disusul, Deli Serdang 82, Simalungun dan Binjai 20, Karo dan Langkat 15, Asahan 12, serta Tebing Tinggi 11,” bebernya.

BACA JUGA:  Bayi Kembar Siam Dempet Berhasil Dipisahkan RS Adam Malik: Brian Selamat, Drian Meninggal

Ia menuturkan, kasus suspek berkurang 17 orang sehingga jumlahnya 626 dari sebelumnya 643. “Penurunan kasus suspek didapatkan dari Sibolga 8, Medan 7, dan Tapteng 3. Sementara Sergai bertambah 1 orang,” tuturnya.

Aris menambahkan, pandemi Covid-19 di Sumut masih terus berlangsung. Karena itu, masyarakat diminta konsiten dan bersemangat untuk memutus rantai penularan corona dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan atau perilaku 3M, yakni memakai masker, mencuci tangan pakai sabun atau hand sanitizer, serta menjaga jarak dan hindari kerumunan.

BACA JUGA:  Bayi Kembar Siam Dempet Berhasil Dipisahkan RS Adam Malik: Brian Selamat, Drian Meninggal

Selain itu, tingkatkan imunitas tubuh dengan olahraga teratur, istirahat yang cukup, makan makanan bergizi serta konsumsi vitamin.

“Masyarakat diharapkan menjadikan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 sebagai bagian dari kebutuhan hidup. Dengan menerapkan protokol kesehatan, berarti kita telah menjaga diri kita dan keluarga kita dari virus corona,” tukasnya. (*)

 

Reporter : Nastasia
Editor        : Iqbal Hrp
Foto            : 

Konten Terkait

Sudah 400 Orang Meninggal di Sumut Akibat Covid-19

Editor Prosumut.com

RSUP HAM Jajaki Pengobatan Covid-19 Melalui Transfer Antibodi

Editor Prosumut.com

Tidak Dibahas di Bamus, Interpelasi Pembatalan Peserta PBI BPJS Kesehatan Medan Terancam Gagal

Ridwan Syamsuri

PDP Asal Langkat Meninggal di Medan, Keluarga Diisolasi

admin2@prosumut

Kepala Puskesmas Selayang II Positif Covid-19

admin2@prosumut

Isu Soekirmn Terpapar Covid-19 di Medsos, Ini Katanya

admin2@prosumut
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara