Prosumut
Pemerintahan

Akhyar Motivasi Petugas Pengamanan Nataru di Medan

PROSUMUT – Jelang hari besar keagamaan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 tinggal beberapa hari ke depan.

Untuk itu, Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Medan Akhyar Nasution bersama Panglima TNI, Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri, Jendral Idham Azis, meninjau pos pengamanan Natal dan Tahun Baru (Nataru) di depan Stasiun Kereta Api Medan, Kamis 19 Desember 2019.

Dalam peninjauan tersebut, Akhyar pun menanyakan tentang kondisi keamanan kepada personel yang bertugas.

Setelah itu, dia memberikan motivasi kepada seluruh petugas agar selalu siaga dan bersemangat dalam menjalankan tugas sehingga memberikan pelayanan dan rasa aman bagi masyarakat.

Selain melihat kesiapan para petugas pengamanan, Panglima TNI bersama Kapolri dan Plt Wali Kota Medan juga menyerahkan bingkisan kepada para petugas jaga.

“Diharapkan bingkisan yang diserahkan tersebut dapat menjadi penyemangat bagi para petugas yang berjaga,” ujar Akhyar. (*)

Konten Terkait

17 Ton Getah Pinus Ilegal Berhasil di Amankan Polhut Sumut

Editor prosumut.com

Bupati Langkat Hadiri Upacara Pembukaan Diktuba Polri di Hinai

Editor Prosumut.com

Bupati Labuhanbatu Datangi Lima Desa, Silaturahmi dan Bagi BST

admin2@prosumut

Langkat Kembali Terpilih Sebagai Kabupaten Gerakan 100 Smart City

Editor Prosumut.com

Pemko Medan dan Kejari Belawan Lanjutkan Kerjasama 

Editor prosumut.com

Tingkat Pengangguran Sumut Didominasi Tamatan SMK

Editor Prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara