Prosumut
Traveling

Imbas Corona, Industri Perhotelan di Sumut Turun 30 Persen

PROSUMUT – Akibat dari merebaknya Virus Corona atau Covid-19 berimbas pada peindustrian perhotelah yang ada di Sumatera Utara (Sumut) yang menyebabkan penurunan hingga 30 persen.

Dikatakan Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Sumatera Utara (Sumut) Denny S Wardhana penurunan ini terjadi sejak bulan Maret.

“Kinerja industri ini mengalami penurunan 20 hingga 30 persen. Dampaknya  baru mulai dirasakan di bulan Maret meski penyebaran virus sudah terjadi sejak awal tahun. Kenapa sekarang? Karena banyak acara pemerintah terutama di daerah pariwisata yang memang akhirnya ditunda sebagai antisipasi penyebaran virus Covid-19,” jelas Denny S Wardhana pada wartawan, Sabtu 14 Maret 2020.

Denny mengatakan, meski sudah mengalami penurunan hingga 30 persen, tetapi sejauh ini pihaknya belum mendengar sudah ada hotel yang merumahkan karyawannya.

“Bisnis kita kan cukup terbantu dengan kebijakan penghapusan pajak hotel. Tetapi untuk ini kan kita masih harus koordinasi dengan pemerintah daerah,” terang Denny.

Tetapi kebijakan merumahkan karyawan ini diyakini akan diambil jika penyebaran virus Covid-19 tidak bisa diatasi dengan segera.

“Bisa saja nantinya kita merumahkan karyawan kalau penyebaran covid-19 ini tidak juga mereda,” katanya lagi.

Denny berharap, stakeholder yang terkait dengan pencegahan penyebaran virus covid-19 tetap bisa bekerja maksimal, sehingga penyebarannya tidak masuk Sumatera Utara.

“Untuk tetap mempertahakan kondisi ini, kami berharap seluruh pintu masuk ke Sumut, baik bandara, pelabuhan dan terminal tetap meningkatkan pengawasan,” pungkasnya. (*)

Konten Terkait

Entertainment Canggih Sriwijaya Air. Seperti Apa Fasilitasnya?

Val Vasco Venedict

Gajah Bobok, Spot Camping dengan Panorama Menawan

Editor prosumut.com

Mencekam! Situasi di Kokpit Jelang Lion JT 610 Jatuh, Ini Rekamannya

Val Vasco Venedict

Software 737 Max-8 Diperbaharui, CEO Boeing: Ini Taruhan Reputasi

Val Vasco Venedict

Malaysia Airlines Di Ambang Kehancuran

Val Vasco Venedict

Pelaruga, Surga Wisata Tersembunyi di Kabupaten Langkat

Ridwan Syamsuri
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara