PROSUMUT – Tercatat sebanyak 241 orang kembali dinyatakan positif melalui hasil pemeriksaan swab Polymerase Chain Reaction (PCR), Rabu 29 Juli 2020.
Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Provinsi Sumut Mayor Kes dr Whiko Irwan SpB menyampaikan, karenanya jumlah kasus konfirmasi saat ini sudah mencapai sebanyak 3.759 orang. Pada hari sebelumnya, jumlahnya ini masih berada di angka 3.518 orang.
“Ini menjadi angka penambahan tertinggi. Di mana sebanyak 241 orang dinyatakan sebagai kasus konfirmasi, sehingga totalnya menjadi 3.759 kasus,” ungkapnya kepada wartawan.
Namun begitu Whiko menyebutkan, penambahan angka pada pasien yang sembuh juga didapati cukup banyak, yakni 31 orang, sehingga totalnya menjadi 980 orang. Kemudian penambahan angka suspek ada didapatkan sebanyak 15 kasus, sehingga totalnya menjadi 444 orang.
“Untuk kejadian pasien meninggal terjadi sebanyak tiga kasus, sehingga kini sudah menjadi 186 orang,” jelasnya.
Sementara itu, Jubir GTPP Covid-19 Provinsi Sumut dr Aris Yudhariansyah menyampaikan, penambahan jumlah kasus konfirmasi terbanyak terjadi di Kota Medan yakni 139 kasus, sehingga total akumulasinya menjadi 2.284 orang.
Kemudian, penambahan serupa terjadi di Kabupaten Deliserdang sebanyak 35 kasus sehingga menjadi 511, dan luar Sumut 14 kasus menjadi 139.
Aris melanjutkan, untuk pasien sembuh, sebanyak 26 orang didapatkan di Kota Medan. Selain itu, tiga pasien didapatkan di Kabupaten Deliserdang, dan masing-masing satu pasien di Kabupaten Simalungun dan luar Sumut.
Sedangkan untuk kasus suspek, penambahan sebanyak 27 kasus terjadi di Kabupaten Langkat. Namun pada kasus suspek juga didapati penurunan angka, yakni tujuh kasus di Mandailing Natal, tiga kasus di Asahan, dan penurunan masing-masing satu kasus di Kota Medan serta Serdang Bedagai.
“Untuk pasien meninggal, satu kasus terdapat di Kota Medan dan dua kasus lainnya ada di Kabupaten Deliserdang,” pungkasnya. (*)
Editor : Iqbal Hrp
Foto :