Prosumut
Pemerintahan

Safari Ramadan Pemkab Asahan Diselingi Imbauan Doa Bersama

PROSUMUT – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan lanjutkan kegiatan Safari Ramadan khusus di Kecamatan Pulaurakyat dan Buntupane pada puasa ke 21, beberapa waktu lalu. Kunjungan ke rumah ibadah tersebut juga diselingi kegiatan doa bersama yang digagas Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut).

Adapun di dua kecamatan tersebut, tim Safari Ramadan hadir di Dusun IV Desa Opapadang, Pulaurakyat tepatnya di Masjid Al-Ikhlas serta Dusun II Desa Lestari, Buntupane, tepatnya di Musala At-Taubah.

Dalam hal ini Kepala Dinas Kominfo Asahan, H Rahmat Hidayat Siregar mengatakan bahwa memang Safari Ramadan berbeda dengan tahun sebelumnya karena menghindari penularan wabah virus Korona (Covid-19).

Untuk masjid/musala yang dikunjungi, tim memberikan bantuan berupa jam digital dan uang tunai sebesar Rp2 juta kepada masing-masing Ketua BKM. Termasuk juga memberikan santunan kepada kaum dhuafa dan anak yatim sebanyak 25 orang.

Bupati Asahan H Surya dalam sambutannya menyampaikan bahwa khusus di Desa Opapadang, memberikan penerangan atau jaringan listrik bagi masyarakat menjadi tugas dan tanggungjawab dirinya sebaga kepala daerah.

“Saya akan menjalankan amanah yang diberikan oleh masyarakat Asahan dengan sebaiknya sesuai kemampuan yang saya miliki,” ungkapnya.

Selain itu, H Surya menyebutkan bahwa Safari Ramadan kali ini juga diiringi penyampaian imbauan Gubernur Sumut untuk melakukan doa bersama. Karena itu dirinya berdoa agar wabah ini segera berakhir.

Terpisah, Sekdakab Asahan Taufik Zainal Abidin di Musal At-Taubah Desa Lestari, Buntupane, menyampaikan bahwa imbauan pemerintah terkait protokol kesehatan seperti menggunakan masker dan mencuci tangan serta menghindari keramaian, sepatutnya wajib dijalankan masyarakat. (*)

 

Reporter : Nikmatullah Johari
Editor        : Iqbal Hrp
Foto            :

Konten Terkait

Satpol PP Gerebek Rumah Diduga Lokasi Judi Dindong

admin2@prosumut

Atlit Puslatda KONI dan OKP di Tebingtinggi Jalani Rapid Tes

Editor Prosumut.com

Upaya Penurunan Stunting, Dinkes Labuhanbatu Rakor Pelaksanaan Aksi 1

Editor Prosumut.com

Ringankan Beban Warga, Bupati Labuhanbatu Bagi-bagi Paket Sembako

admin2@prosumut

Kesbangpol Sumut Gelar Pelatihan Bagi Mantan Pecandu Narkoba

Editor prosumut.com

Bupati Langkat Tinjau Penyaluran BST dan Hadiri Paripurna

admin2@prosumut
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara