Prosumut
Politik

Penjaringan Pilkada Binjai, 7 Formulir Nasdem Diambil

PROSUMUT – Partai Nasional Demokrat (NasDem) sudah membuka Penjaringan dan Verifikasi Bakal Calon Walikota Binjai sejak 23 September 2019 lalu. Sejumlah nama sudah mulai terlihat mengambil Formulir Pendaftaran Calon Walikota Binjai.

Sejauh ini, sudah ada 6 nama yang mengambil formulir di Sekretariat DPD Partai NasDem Binjai, Kelurahan Satria, Kecamatan Binjai Kota, Senin 30 September 2019.

“Sudah ada 6 orang Bacalon yang mengambil Formulir Pendaftaran di Sekretariat DPD Partai NasDem Binjai,” ucap Sekretaris DPD Partai NasDem Binjai, Tengku Matsyah, saat dikonfirmasi di Gedung Dewan Binjai, Jalan T Amir Hamzah Kelurahan Nangka Kecamatan Binjai Utara Kota Binjai Sumatera Utara.

Adapun nama-nama yang sudah mengambil formulir adalah adalah Irham ST, Juliadi, Suweldi, Dejon Badawi, Norman Dani dan Abroro Wibowo.

“Hari ini rencananya Ambie Suswandi Buana juga akan mengambil Formulir Pendaftaran,” sambungnya.

Diketahui, Partai NasDem Binjai meraih 3 kursi dalam Pileg 2019. Karena itu, Partai besutan Surya Paloh ini butuh koalisi dengan partai lain untuk mendaftarkan pasangan calonnya ke KPU nantinya ketika sudah dibuka pendaftaran. Minimal 6 kursi untuk mengusung Paslon dalam Pilkada Binjai 2020 mendatang. (*)

Konten Terkait

Buntut Penundaan Musda Golkar Deliserdang, Pimpinan Kecamatan Mengancam

admin2@prosumut

KPU Sergai Lantik 85 Anggota PPK Sukseskan Pilkada 2020

Editor prosumut.com

Hari Kedua, Belum Ada Juga Paslon Daftar ke KPU Medan

Editor prosumut.com

Mengancam Dinasti SBY, Ini Analisa Pengamat soal Desakan KLB Demokrat

Val Vasco Venedict

KPU Tegaskan Sudah Transparan di Pemilu 2019

Editor prosumut.com

Silaturahmi Masyarakat Karo, PMS Nyatakan Dukungan ke Bobby

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara