Prosumut
Pemerintahan

Kolaborasi Serentak Bangun Sumut

PROSUMUT – Menjalin kolaborasi dan sinergitas bersama di Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) diyakini mewujudkan pembangunan serentak di Sumatera Utara (Sumut).

Pun demikian, perlunya dilakukan penguatan di masing-masing daerah lewat sinergi dan kolaborasi dimaksud. Misalnya, Pemkab Langkat memulainya dari kepala perangkat daerah bahkan semua komponen baik BUMN maupun BUMD.

BACA JUGA:  Pemprov Sumut Sediakan 1.200 Kursi Mudik Gratis Nataru 2024/2025

Sebagai target awalnya, upaya pengendalian inflasi serentak menyukseskan pelaksanaan PON XXI Aceh-Sumut 2024.

“Kami sangat mengapresiasi rapat koordinasi ini. Untuk saat ini, kita telah berupaya bersama untuk mengendalikan inflasi dengan berbagai langkah dilakukan secara sinergis dan kolaboratif dengan berbagai komponen di Sumut,” jelas Pj Bupati Langkat M Faisal Hasrimy saat ikuti Rakor Kepala Daerah dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) se -Sumut di Aula Tengku Amir Hamzah, Selasa 23 Juli 2024.

BACA JUGA:  Perluasan Akses Keuangan Langkat Terbaik di Sumut

Rakor bertemakan sinergi, kolaborasi, harmoni dan bergerak serentak membangun Sumut dikoordinir Pj Gubsu Agus Fatoni, jajaran Forkopimda, serta seluruh kepala daerah kabupaten dan kota.

Agus mengajak seluruh pihak proaktif mulai dari OPD Provsu, bupati dan walikota, kepala perangkat daerah kabupaten kota. “Mari kita tingkatkan sinergi, kolaborasi, harmoni dan bergerak serentak membangun Sumut,” ajak Agus. (*)

BACA JUGA:  Pemprov Sumut Sediakan 1.200 Kursi Mudik Gratis Nataru 2024/2025

Reporter: Jie

Editor: M Idris

Konten Terkait

Program Bedah Rumah di Medan Tak Maksimal, Banyak Belum Tersentuh

Ridwan Syamsuri

Dugaan Pungli Disdukcatpil, DPRD Binjai Tunggu Ombudsman

admin2@prosumut

MTQ ke-37 Sumut, Dimeriahkan 107 Stan Pameran

Editor Prosumut.com

WFH? Yuk, Banyak Bergerak untuk Tingkatkan Imun  

Editor Prosumut.com

Unit Kerja Diminta Cermati Jadwal dan Awasi Proyek Fisik

Editor prosumut.com

Cara Soeharto & Stabilitas Negara Pasca-Pemilu

Val Vasco Venedict
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara