PROSUMUT – DPD PDIP Sumut melakukan gerakan menanam pohon sebanyak 74 ribu batang, Sabtu 23 Januari 2021.
Penanaman pohon itu dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri. Aksi penanaman pohon tersebut tetap dengan mematuhi protokol kesehatan.
Seperti menjaga jarak, menghindari kerumunan dan memakai masker.
“Sekarang ini tanggal 23 Januari, tepat hari ini ulang tahun ibu ketua umum,” kata Ketua DPD PDIP Sumut, Djarot Saiful Hidayat di Binjai.
“Angka 74 merupakan simbol dari usia ibu ketua umum. Syukur alhamdulillah, ibu ketua umum diberi kesehatan, panjang umur. Dan kita doakan bersama agar ibu ketua umum diberi kesehatan selalu dan panjang umur,” sambungnya didampingi Ketua DPC PDIP Binjai Syarif Sitepu dan Sekretaris Fahrul Putra.
Gerakan menanam pohon itu, katanya, digelar serentak oleh kader partai berlambang banteng tersebut, di Indonesia.
“Seluruh kader yang ada di Indonesia termasuk di Sumut, memberikan kado istimewa yang diberikan untuk ibu ketua umum. Di hari ultahnya ibu ketua umum memberi ratusan ribu batang pohon sebagai bentuk perjuangan yang untuk selalu peduli kepada lingkungan dan sejak kecil telah dilakukannya untuk melestarikan lingkungan dan selalu menanam pohon,” bebernya.
Ia juga mengajak kepada seluruh masyarakat untuk dapat menjaga keasrian lingkungannya.
“Syukur alhamdulillah, tadi juga kita di Langkat sudah melakukan penanaman pohon. Ada 74 ribu pohon yang sudah kita tanam bersama kader DPD, DPC, ranting dan masyarakat juga dilibatkan,” katanya.
Beragam jenis tanaman yang ditanam oleh PDIP. Mulai dari mahoni, trembesi, rambutan, petai, jengkol, mangrove dan lainnya.
Tujuannya, sambungnya, agar tidak terjadi abrasi. “Makanya kita pilih tanam di sepanjang pinggiran sungai,” ujarnya.
“Kita berharap kepada masyarakat supaya menjaga tanaman ini bersama. Hasilnya memang bukan untuk kita, tapi untuk generasi kita mendatang,” ujarnya.
“Inilah persembahan secara khusus dari ibu ketua umum kepada bangsa Indonesia. Jangan pernah lelah mencintai alam lingkungan kita dan merawat keasrian lingkungan kita,” tutupnya. (*)
Foto :