Prosumut
Plt Kadinkes Sumut Basarin Yunus Tanjung
Kesehatan

HKN 2024, Kadinkes Sumut Ingatkan Pentingnya Gaya Hidup Sehat

PROSUMUT – Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60 yang jatuh pada tanggal 12 November, Plt Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Provinsi Sumatera Utara (Sumut), Basarin Yunus Tanjung mengajak masyarakat untuk menjadikan HKN sebagai momentum penting dalam memperbarui komitmen hidup sehat.

Tema ‘Gerak Bersama Sehat Bersama’ menjadi pengingat bahwa kesehatan adalah tanggung jawab bersama, bukan hanya individu tetapi juga keluarga, komunitas, dan pemerintah.

“Kami ingin masyarakat Sumatera Utara semakin sadar akan pentingnya gaya hidup sehat melalui tindakan nyata sehari-hari,” ujar Basarin Yunus Tanjung, Selasa 12 November 2024.

Sebagai wujud konkrit, Dinas Kesehatan Sumut meluncurkan kampanye ‘Janji Hidup Sehat’ sebagai bagian dari komitmen untuk mendorong masyarakat melakukan perubahan gaya hidup sederhana demi kesehatan jangka panjang dan mencegah penyakit tidak menular (PTM).

Melalui kampanye #JanjiHidupSehat, warga Sumatera Utara diajak untuk membuat janji kesehatan pribadi, seperti skrining kesehatan aktivitas fisik 30 menit setiap hari, tidak merokok, konsumsi sayur dan buah, dan istirahat cukup.

Lebih lanjut Basarin menekankan bahwa ‘Janji Hidup Sehat’ merupakan upaya sederhana, namun efektif yang bisa dilakukan oleh siapa saja. 

“Kita bisa mulai dari langkah kecil, seperti memilih makanan bergizi atau melakukan olahraga ringan setiap hari.

Jika semua masyarakat di Sumatera Utara membuat janji ini dan saling mendukung, kita bisa mencapai perubahan kesehatan yang besar di daerah kita,” tambahnya.

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI melalui tema nasional ‘Gerak Bersama Sehat Bersama’ menyampaikan pentingnya kolaborasi dalam menjaga kesehatan masyarakat.

Kemenkes RI mengajak semua elemen masyarakat untuk menjalankan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) sebagai bagian dari upaya menciptakan masyarakat yang sehat dan produktif.

Tema ini merupakan panggilan untuk meningkatkan kesadaran serta membangun semangat hidup sehat dan optimisme di tengah masyarakat.

Dengan ‘Gerak Bersama Sehat Bersama’ dan kampanye ‘Janji Hidup Sehat’, Pemerintah Provinsi Sumatera Utara berharap dapat memotivasi masyarakat untuk secara kolektif menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan meningkatkan kualitas hidup bersama.

“Mari kita semua berjanji untuk hidup lebih sehat, demi masa depan yang lebih baik bagi Sumatera Utara dan Indonesia. Gerak Bersama, Sehat Bersama,” tutup Basarin. (*)

Editor: M Idris

BACA JUGA:  Posyandu Berperan Strategis Bangun Kesehatan Masyarakat

Konten Terkait

Angka Kasus Covid-19 Bertambah 76 Orang di Sumut

Editor Prosumut.com

Tarif Rapid Test Mahal, Ini Keterangan Dinkes Sumut

admin2@prosumut

RSUP HAM Sudah Lakukan Vaksinasi Covid-19 ke 1.053 Nakes

Editor Prosumut.com

Masih Banyak Warga Sumut BAB Sembarangan

Editor prosumut.com

BPJS Kesehatan Targetkan Sumut UHC Akhir 2023

Editor prosumut.com

Positif Covid-19 di Sumut Bertambah Jadi Dua

admin2@prosumut
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara