Prosumut
Ekonomi

Setia Pakai Pertamax, Pengemudi Ojol: Mesin Lebih Awet

PROSUMUT – Para pengemudi ojek online (ojol) di Kota Medan terus menunjukkan loyalitasnya terhadap produk bahan bakar minyak (BBM) berkualitas dari Pertamina.

Salah satu mitra pengemudi ojek online, Bayu Syahputra menilai Pertamax memberikan performa mesin yang lebih baik, awet, dan efisien untuk kendaraan yang digunakan setiap hari menempuh jarak jauh.

Bayu mengandalkan motornya untuk mencari rezeki, dan selama lebih dari dua tahun terakhir, ia mempercayakan performa kendaraannya pada Pertamax, bahan bakar berkualitas yang diproduksi oleh Pertamina.

“Sudah 2,5 tahun saya pakai Pertamax. Setiap hari, saya isi empat liter, tarikannya lebih aman, mesin awet, dan yang paling terasa itu irit,” ujar Bayu di SPBU Pertamina Jalan KL Yos Sudarso, Medan, Senin 3 November 2025.

Selain kualitas BBM, Bayu juga mengapresiasi layanan SPBU Pertamina yang kini semakin ramah dan lengkap.

Diakuinya, SPBU Pertamina menyediakan fasilitas yang bersih dan nyaman untuk semua pengunjung misalnya toilet dan musala.

“Pelayanannya bagus. Operatornya selalu sopan. Toiletnya bersih dan gratis, musola di SPBU ini juga nyaman,” kata Bayu.

Dalam kesempatan yang sama, Zulprianto Sitorus, mitra pengemudi ojek online juga bercerita hal serupa.

Setiap harinya, ia bisa dua kali mampir ke SPBU Pertamina untuk mengisi Pertamax.

“Biasanya isi dua kali, pagi Rp30 ribu, sore Rp30 ribu lagi. Karena kerja seharian, motor harus fit.

Kalau pakai Pertamax, suara mesin halus dan awet,” ujar Zulprianto usai mengisi Pertamax di SPBU Pertamina tersebut.

Bagi Zulprianto, menggunakan bahan bakar berkualitas adalah investasi jangka panjang. Ia juga menilai pelayanan di SPBU Pertamina kini semakin baik.

“Ada harga, ada kualitas. Kalau mau motor bagus, ya pakai Pertamax.

Saya sering mengisi BBM di sini juga karena tempatnya bersih, toiletnya gratis, sekarang pelayanan SPBU Pertamina makin baik,” katanya.

Sementara itu, Area Manager Communication, Relation & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut, Fahrougi Andriani Sumampouw menyampaikan terima kasih kepada mitra pengemudi ojek online tersebut.

“Kami sangat mengapresiasi Bapak Bayu dan Bapak Zulprianto yang telah menggunakan Pertamax untuk kendaraannya.

Kami juga mengajak seluruh masyarakat, untuk menggunakan BBM berkualitas (Pertamax dan Pertamax Turbo) agar performa mesin lebih maksimal, lebih efisien dan turut menjaga lingkungan,” kata Fahrougi. (*)

Editor: M Idris

BACA JUGA:  Inflasi Sumut 4,97 Persen pada Oktober 2025, Masih Tertinggi se-Indonesia

Konten Terkait

LPEI Komit Dorong Kinerja Ekspor Produk Halal

Editor prosumut.com

LPEI Ajak Pelaku Usaha Perempuan Jadi Eksportir Berdaya Saing Internasional

Editor prosumut.com

Kesiapan Swasembada Energi, Direktur Manajemen Risiko Pertamina Tinjau Sarfas di Medan

Editor prosumut.com

Sumut Alami Deflasi Cukup Dalam Secara Bulanan pada Juli 2024, Dua Komoditas Ini Jadi Penyumbang Terbesar

Editor prosumut.com

AJB Bumiputera 1912 Sosialisasi Manfaat Asuransi

Editor prosumut.com

Pasar Modal Berperan dalam Pemulihan Ekonomi di Masa Pandemi

Editor Prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara