Prosumut
Kriminal

Polisi Umbar Peluru di depan Mapolres Binjai, Ini Alasannya

PROSUMUT – Jelang Lebaran 1441 Hijriah, polisi melakukan penangkapan terhadap oknum Ketua OKP di Kota Binjai Sumatera Utara. Namun, penangkapan tersebut berlangsung ricuh, Selasa malam 19 Mei 2020.

Akibatnya, polisi terpaksa umbar peluru ke udara hingga puluhan kali di Jalan Sultan Hasanuddin, Kelurahan Kartini, Binjai Kota. Bahkan, pengendara yang ingin melintas di depan Mapolres disuruh putar arah.

BACA JUGA:  Amankan 118 Pelaku, Satres Narkoba Langkat Ajak Masyarakat Proaktif

Belum diketahui persis, oknum ketua mana yang diamankan. Kabarnya, yang bersangkutan ditangkap berkaitan dengan dugaan pemerasan.

Pantauan wartawan, pengguna jalan terganggu buntut dari proses penangkapan tersebut. Pasalnya, sekolompok massa yang belum diketahui dari organisasi mana menggereduk Mapolres Binjai.

Hal tersebut berujung polisi umbar peluru. Bahkan, aparat dari TNI berseragam lengkap dan intel Brimob serta Kodim Langkat turun ke lokasi kejadian.

BACA JUGA:  Amankan 118 Pelaku, Satres Narkoba Langkat Ajak Masyarakat Proaktif

“Ada 4 orang yang ditangkap, katanya kasus pemerasan. Banyak lah suara tembakan tadi,” kata salah seorang warga tak jauh dari Mapolres Binjai.

Hingga pukul 22.11 WIB, polisi dan TNI berseragam lengkap masih di depan Mapolres Binjai. Begitu juga awak media yang masih setia menunggu informasi resmi dari Polres Binjai.

BACA JUGA:  Amankan 118 Pelaku, Satres Narkoba Langkat Ajak Masyarakat Proaktif

“Sabar ya, nanti saja masih diperiksa,” kata seorang polisi di lantai 2 Kantor Satreskrim Polres Binjai. (*)

 

Reporter : Muhammad Akbar
Editor        : Iqbal Hrp
Foto            : 

Konten Terkait

Pelaku Curanmor di Asam Kumbang dan Penadah Diringkus Polisi

Editor prosumut.com

Terduga Pelaku Bom Bunuh Diri, Mantan Mitra Grab

Editor prosumut.com

Diduga Masalah Ekonomi, Fiorentina Akhiri Hidup di Pohon Mangga

Editor prosumut.com

HUT ke-73 Bhayangkara, Polres Sergai Gelar Bakti Sosial dan GKN

Ridwan Syamsuri

Kapolsek Patumbak Dikeroyok Bandar Narkoba Marindal, Tersangka Tewas Ditembak

Ridwan Syamsuri

Polres Binjai Tangkap 203 Pelaku Narkoba sejak April

Editor Prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara