Prosumut
Kuliner

Golden Boba Sugar Milk, Minuman Kekinian yang Mudah Dibuat

PROSUMUT – Belakangan ini banyak sekali muncul minuman-minuman kekinian. Mulai dari te, susu, coklat dan lainnya yang sangat digemari anak-anak muda.

Minuman-minuman ini bercitarasa manis memiliki fitur tambahan seperti bubble, meses, krim dan coklat. Jadi wajar saja menjadi minuman idola.

Salahsatu minuman populer saat ini adalah Golden Boba Sugar Milk. Nah minuman ini mirip dengan Thai Tea dengan bubble di dalamnya. Minuman ini juga mudah ditemui di gerai-gerai penjual minuman Thai Tea.

Tapi membuatnya ternyata gampang loh. Bahan-bahannya juga mudah didapatkan sehingga cocok menjadi usaha sampingan. Langsung saja yuk lihat resepnya disini.

Bahan:

– 1 liter susu UHT plain

– 1 kaleng susu evaporated

– 1 liter air

– 100 gram tepung tapioka

– 50 gram gula jawa, iris-iris

– 150 gula jawa pekat, iris-iris

Cara Membuat:

1. Membuat bobanya dengan merebus air dan gula.

2. Matikan api masukkan tepung.

3. Aduk rata sampai adonan menggumpal.

4. Pindahkan adonan ke atas meja yang sudah ditaburi tepung tapioka.

5. Bentuk menjadi bulatan-bulatan kecil.

6. Masukkan boba ke air mendidih hingga membentuk bola transparan.

7. Setelah transparan, matikan api dan buang airnya.

8. Dalam panci yang masih terdapat boba. Masukkan 150 gram gula jawa dan aduk sampai gula mencair.

8. Boba siap dipakai.

9. Masukman boba dalam gelas

10. Tuangkan susu UHT dan evaporated.

11. Masukkan es batu

12. Tambahkan topping seperti meses, bubuk milo dan lainnya jika suka

13. Sajikan. (*)

Konten Terkait

Salad Buah, Menu Berbuka Agar Tubuh Langsing Selama Puasa

Editor prosumut.com

Lezatnya Es Kopi Gula Merah, Patut Dicoba

Editor prosumut.com

Inilah Kuliner Lokal Paling Dicari di Luar Negeri

Val Vasco Venedict

Ada Rumah Makan Gratis di Tanjungmorawa!

Ridwan Syamsuri

Weekend Mau Kemana? Yuk Nongkrong di Coffee Kampoeng

Editor prosumut.com

Sudah Sehatkah Sarapanmu? Ini Perlu Dibaca

valdesz
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara