Prosumut
EkonomiInfrastruktur

Public Expose Live 2022, WIKA Fokus Tuntaskan Proyek G20

PROSUMUT – Public Expose Live 2022 yang diselenggarakan PT Bursa Efek Indonesia (BEI) bersama PT Kliring Penjaminan Efek Indonesia (KPEI) dan PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) serta didukung Otoritas Jasa Keuangan (OJK) masih terus berlanjut.

Sebanyak 54 perusahaan tercatat berpartisipasi menyampaikan pemaparan kinerja dan rencana kepada publik hingga 16 September 2022 mendatang.
 
Salah satunya PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA). Dalam pemaparannya, perusahaan tersebut tengah fokus menyelesaikan proyek-proyek infrastruktur penunjang guna mendukung perhelatan Presidensi G20 di Indonesia. Proyek itu tersebar pada 3 titik, DKI Jakarta, Bali dan Labuan Bajo, NTT.


Direktur Utama WIKA Agung Budi Waskito menyampaikan, komitmen WIKA untuk menjawab kepercayaan dengan menyelesaikan proyek sesuai dengan target yang ditetapkan. Keyakinan itu diperkuat dengan selesainya konstruksi proyek revitalisasi Ruang VVIP Bandara Halim Perdana Kusuma pada akhir Agustus 2022 lalu.

Bandara tersebut nantinya akan digunakan untuk menyambut tamu-tamu negara yang hadir pada Presidensi G20.

Sejalan dengan itu, WIKA juga dalam tahap merampungkan proyek revitalisasi Bandara VVIP I Gusti Ngurah Rai, yang juga akan digunakan sebagai gerbang kedatangan tamu negara di Bali.

“Pekerjaan proyek tersebut telah mencapai 99,96 persen,” kata Agung pada Public Expose Live 2022, Selasa 13 September 2022.

Adapun konsep dari bangunan gedung VVIP bandara tersebut, menggabungkan 3 konsep yang terdiri atas tradisional Bali, modern, serta kolonialis dan minimalis pada fasad, pemilihan warna gedung dan landscape.

Lebih lanjut Agung mengatakan, WIKA juga dipercaya untuk mengerjakan preservasi jalan dan jembatan Bali, meliputi ruas Simpang Pesanggaran – Nusa Dua, Jimbaran – Uluwatu dan Penataan Lansekap Bundaran, Pedestrian, dan Median Ruas Jalan Bandara Ngurah Rai.

“Saat ini, progresnya telah mencapai 79,1 persen dan ditargetkan akan selesai pada akhir September 2022 nanti,” ucapnya.

Selain itu, WIKA tengah mengerjakan proyek peningkatan, pembangunan jalan dan jembatan di wilayah Labuan Bajo, Nusa
Tenggara Timur. Progres proyek tersebut telah mencapai 62 persen.

“Proyek ini akan menjadi infrastruktur pendukung perhelatan Tourism Working Group (TWG) yang masuk dalam rangkaian G20, yang berfokus pada upaya transformasi pariwisata berbasis komunitas dan UMKM demi pariwisata yang lebih tangguh,” tandasnya. (*)


Editor : Muhammad Idris

BACA JUGA:  Bank Indonesia Tingkatkan Pengetahuan Jurnalis Sumut Lewat Capacity Building, Harapkan Partisipasi Aktif

Foto : Istimewa

Konten Terkait

Sinergi Kemendag, Kemeninves/BKPM, dan Kemenperin Pulihkan Ekonomi Global

Editor prosumut.com

Telkomsel Hadirkan Paket Roaming Asia-Australia

Editor prosumut.com

Bank Indonesia Tingkatkan Pengetahuan Jurnalis Sumut Lewat Capacity Building, Harapkan Partisipasi Aktif

Editor prosumut.com

Ini Baru Namanya Optimistis, 45 % Orang Indonesia Yakin Pendapatannya Naik Lagi!

valdesz

Sempat Ditutup, Jalur Medan-Berastagi Sudah Dibuka

Editor prosumut.com

Nasib Rupiah Lagi Apes

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara