Prosumut
Umum

Warga Pesisir Pantai Diimbau Waspada Gelombang Tinggi Hingga 3 Hari ke Depan

PROSUMUT – Warga yang tinggal di pesisir pantai Indonesia diimbau untuk waspada angin kencang hingga 3 hari ke depan.

Imbauan itu disampaikan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) seperti yang dilansir dari laman Setkab RI, Rabu 10 April 2019.

Menurut BMKG angin kencang di pesisir pantai itu disebabkan oleh adanya siklon tropis “WALLACE” yang berada di Samudra Hindia barat laut Australia.

Selain itu kondisi ini juga berdampak pada pola angin di wilayah utara dan di wilayah selatan Indonesia dengan kecepatan rata-rata 4-20 knot.

Adapun kecepatan angin tertinggi yang terpantau saat ini adalah di Perairan Bengkulu, perairan Kepulauan Enggano, Laut Arafuru, Perairan Merauke dan Perairan Selatan Kep. Tanimbar.

Kencangnya angin ini juga mengakibatkan peningkatan tinggi gelombang di sekitar wilayah tersebut.

BMKG menyebut wilayah yang berpotensi mengalami tinggi gelombang dengan kedalaman 1.25-2.50 meter terjadi di Perairan Utara Sabang Laut Sawu, Perairan Sabang – Banda Aceh, Perairan Selatan Kep Tanimbar, Perairan Barat Aceh Laut Arafuru, perairan Barat Kep. Simeulue hingga Kep. Mentawai, Perairan Utara Kep. Talaud, Perairan Bengkulu, Perairan Utara Biak Samudera Hindia Barat Aceh Hingga Bengkulu, Samudra Pasifik Utara Papua, perairan Selatan P. Sumba Hingga P. Rotte, Laut Sulawesi bagian Timur, Selat Sumba bagian Barat, Laut Maluku Bagian Utara.

Sedangkan Tinggi Gelombang dengan kedalaman 2.50 sampai 4 meter berpotensi terjadi di Perairan Enggano – Barat Lampung, Perairan Selatan jawa hingga Pulau Sumbawa, Selat Sunda Bagian Selatan, Selat Bali Selatan Lombok-Selat Alas Bagian Selatan, dan Samudra Hindia Selatan Jawa Hingga NTB. (*)

Konten Terkait

Tugas Berat The Reds di Goodison Park

Editor prosumut.com

Mau Terbang di Masa Pandemi? Boleh, Tapi Syaratnya Sederet

valdesz

Perawat Mabuk Putuskan Kepala Janin di Rahim Ibu

Ridwan Syamsuri

Aparat Terlibat Bisnis Narkoba Freddy Budiman

Editor prosumut.com

Minggu Kasih, Jemaat HKBP Matapao Apresiasi AKBP Robin Simatupang

Editor prosumut.com

Keluarga Korban Ledakan Bengkel Dapat Santunan dari BPJamsostek Binjai

Editor Prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara